Ketahui Bahaya Terlalu Banyak Konsumsi Air Putih Bagi Tubuh!

JABAR EKSPRES – Mengonsumsi air putih memang di sarankan untuk memenuhi kebutuhan cairan pada tubuh setiap harinya. Namun, apa yang terjadi jika terlalu banyak konsumsi air putih?

Di bawah ini akan dijelaskan mulai dari manfaat hingga dampaknya bagi tubuh apabila terlalu banyak konsumsi air putih.

Setiap harinya disarankan untuk mengonsumsi sekitar delapan gelas atau setara dengan 230 ml perhari, diketahui pula bahwa kebutuhan cairan pada tiap orang memiliki kebutuhan yang berbeda-beda.

BACA JUGA: Ketahui 7 Minuman yang Dapat Meredakan Sakit Saat Batuk!

Mengonsumsi air putih tentu memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh diantaranya:

  • Membantu menjaga suhu tubuh tetap normal
  • Membantu melumasi bantalan pada sendi
  • Dapat membuang virus atau limbah melalui keringat, buang air kecil hingga buang air besar
  • Membantu melindungi jaringan yang ada pada tubuh

Namun pentin untuk diketahui juga bahwa mengonsumsi dengan jumlah yang terlalu banyak juga dapat membahayakan bagi kesehatan, karena dapat menyebabkan tubuh kelebihan cairan, hal tersebut disebut sebagai overdehidrasi.

Berikut ini dampak yang terjadi akibat terlalu banyak konsumsi air putih, diantaranya seperti memungkinkan adanya cairan yang masuk pada sel dengan begitu dapat menyebabkan adanya pembengkakan pada sel.

Masuknya cairan pada sel hingga terjadi pembengkakan dapat menyebabkan penderitanya menjadi kejang hingga koma.

BACA JUGA: 10 Buah yang Kaya Akan Kandungan Air, Ketahui Apa Saja!

Gejala dari kelebihan cairan atau overdehidrasi ini diantaranya:

  • Terlalu sering buang air kecil

Sering melakukan buang air kecil merupakan salah satu gejala bagi seseorang yang menderita overdehidrasi, karena pada umumnya seseorang melakukan buiang air kecil rata-rata sebanyak 6-8 kali untuk perharinya.

  • Perubahan pada warna urine

Urine yang memiliki warna cenderung bening atau jernih merupakan gejala seseorang yang terlalu banyak konsumsi air putih, karena pada umumnya urine normal memiliki warna kuning cerah.

  • Mudah merasa lelah

Terlau banyak mengonsumsi air tentu dapat menyebabkan ginjal belerja lebih keras untuk membuang air yang berlebih, dengan begitu tentu tubuh akan mudah merasa lelah.

  • Otot terasa lemah hingga mudah kram

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan