Mitos Kemunculan Ikan Oarfish, Benarkah Ikan ini Pembawa Pesan?

JABAR EKSPRES – Siapa yang tidak terpukau oleh kemunculan ikan oarfish yang raksasa dengan badan berlubang di lepas pantai Ruifang, Taipei, Taiwan? Rekaman video penyelam yang mengelilingi ikan langka tersebut menjadi viral di media sosial, namun apa yang sebenarnya terjadi?

Banyak orang yang percaya bahwa kemunculan ikan oarfish adalah pertanda buruk bagi kesehatan dan akan di ikuti oleh bencana alam. Mitos ini sudah beredar sejak lama dan berasal dari akar mitos di Jepang. Mitos ini menghubungkan ikan oarfish dengan aktivitas seismik atau gempa bumi. Namun, apakah benar adanya?

Baca juga : Mitos Malam Suro di Balik Kecelakaan KA Brantas Dan Truk Trail Di Jawa Tengah

Para ahli telah membantah klaim-klaim tersebut. Mereka menyatakan bahwa ikan oarfish merupakan makhluk laut yang menarik dan tidak memiliki hubungan dengan bencana alam. Bahkan, Guinness Book of World Records telah mengakui ikan oarfish sebagai ikan bertulang terpanjang yang masih ada di dunia saat ini.

Beberapa penelitian juga telah di lakukan untuk mencari hubungan antara penampakan ikan oarfish dengan kejadian bencana. Namun, hasil penelitian mengecewakan karena tidak ada korelasi yang dapat di temukan.

Hanya satu dari banyak gempa bumi yang terjadi dalam radius dan waktu tertentu setelah penampakan ikan oarfish. Hal ini menunjukkan bahwa kemunculan ikan ini tidak memiliki hubungan yang signifikan dengan kejadian bencana.

Jadi, apakah ikan oarfish benar-benar membawa pesan dari dewa laut tentang bencana yang akan datang? Para ahli mengatakan bahwa tidak ada bukti ilmiah yang mendukung klaim ini. Beberapa ilmuwan lebih cenderung berpendapat bahwa pergerakan ikan oarfish dapat di sebabkan oleh faktor-faktor alami. Salah satunya seperti perubahan halus pada kerak bumi atau pola makan mereka yang mengikuti pasokan udang mikro.

Meskipun mitos tentang ikan oarfish yang membawa pertanda bencana masih beredar, sudah saatnya kita menghadapi kenyataan bahwa klaim-klaim tersebut tidak di dukung oleh bukti ilmiah yang kuat. Lebih baik kita menghargai keindahan dan keunikan ikan oarfish sebagai salah satu keajaiban alam tanpa harus terjebak dalam ketakutan akan bencana yang belum tentu terjadi.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan