JABAR EKSPRES – Hingga Senin ini banyak kejadian yang telah terjadi, beberapa kejadian akan kami rangkum mengenai peristiwa apa saja yang telah terjadi mulai dari Geng Motor yang berhasil diringkus polisi hingga Kapten MU yang dicopot. Berikut ini kilas kemarin:
Jokowi Rilis Daftar Menteri Terbaru Mulai Hari ini
Presiden Joko Widodo, pada Senin pagi (17/7) melantik sejumlah menteri baru dalam Kabinet Indonesia Maju. Acara pelantikan ini berlangsung di Istana Negara dan dihadiri oleh beberapa pejabat negara yang juga baru.
Berikut Beberapa daftar nama Menteri dan Wakil Menteri yang baru menjabat, diantaranya:
- Menteri Komunikasi dan Informatika: Budi Arie Setiadi
- Wakil Menteri Luar Negeri: Pahala Nugraha Mansury
- Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika: Nezar Patria
- Wakil Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi: Paiman Rahardjo
- Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara I: Rosan Perkasa Roeslani
- Wakil Menteri Agama: Syaiful Rahmat
Itulah beberapa nama Menteri dan Wakil Menteri baru yang ada dalam Kabinet Indonesia Maju.
BACA BERITA SELENGKAPNYA (KLIK DI SINI)
Kembali Berulah! Geng Motor di Sukabumi Diringkus Polisi, 7 dari 16 Pemuda Bawa Sajam
Geng motor yang beranggotakan belasan pemuda di Sukabumi ini berhasil diringkus Satuan Reserse Kriminal Polres Sukabumi Kota dan Polsek Sukalarang Polres Sukabumi Kota.
Pada saat proses penangkapan, belasan pemuda tersebut kedapatan membawa sejumlah senjata tajam.
16 pemuda tersebut berhasil diamankan di tempat yang berbeda, 5 orang gerombolan bermotor diringkus di depan sebuah bengkel yang masuk wilayah Desa semplak Sukalarang, sedangkan 11 orang lainnya ditangkap saat nongkrong di salah satu kawasan sekolah dasar Ciandam, Cibeureum, Kota Sukabumi.
Kasat Reskrim Akp Yanto Sudiarto mengungkapkan 7 dari 16 pemuda yang membawa senjata tajam atau sajam ini akan menjalani penyidikan, sementara sisanya akan menjalani pembinaan.
BACA BERITA SELENGKAPNYA (KLIK DI SINI)
Dicopot dari Jabatan Kapten MU, Harry Maguire: Saya Kecewa!
Harry Maguire yang merupakan pemain bertahan dari Manchester United (MU), menyampaikan pengumuman melalui akun resmi media sosialnya, baik di Instagram maupun Twitter bahwa ia telah dicopot dari jabatannya sebagai kapten MU setelah berbicara dengan manajer tim, Erik ten Hag.