Tol Cisumdawu Resmi Dibuka Hari Ini! Berikut Daftar Seksi yang Masih Gratis

JABAR EKSPRES – Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan meresmikan pembukaan Jalan Tol Cileunyi – Sumedang – Dawuan (Cisumdawu) pada hari ini Selasa, 11 Juli 2023.

Setelah peresmian tersebut, akan ada beberapa seksi yang diberlakukan secara gratis bagi masyarakat yang melewati Tol Cisumdawu tersebut.

Ruas jalan Tol Cisumdawu memiliki panjang 60,3 km yang terdiri dari enam seksi dengan biaya konstruksi senilai Rp5,5 triliun.

Sebelumnya, Jalan Tol Cisumdawu ini sudah resmi dibuka dan sudah beroperasi pada bulan Desember 2022 untuk beberapa seksi saja.

Sementara untuk seksi lainnya baru bisa digunakan setelah prosesi peresmian selesai dilaksanakan pada hari ini.

BACA JUGA: Gratis! Tol Cisumdawu Diresmikan Hari Ini, Beberapa Seksi Ini Masih Bisa Dilalui Tanpa Tarif

Berdasarkan agenda, Presiden Jokowi akan terbang dari Lanud Halim Perdana Kusuma Jakarta menuju Bandara Kertajati Kabupaten Majalengka pada pukul 08.00 WIB.

Kemudian, dari Kertajati Presiden Jokowi akan langsung meluncur ke Gerbang Tol Cisumdawu untuk peresmian pukul 09.30 WIB.

Berikut ini daftar seksi yang akan bisa beroperasi seusai peresmian oleh Presiden Jokowi.

Seksi Tol Cisumdawu

Seksi 1 : Cileunyi – Pamulihan sepanjang 11,45 km

Seksi 2 : Pamulihan – Sumedang sepanjang 17,05 km

Seksi 3: Sumedang – Cimalaka sepanjang 4,05 km

Seksi 4: Cimalaka – Legok sepanjang 8,2 km

Seksi 5 : Legok – Ujung Jaya sepanjang 14,9 km

Seksi 6 : Ujung Jaya – Dawuan sepanjang 6,065 km

Sebagaimana dikutip Jabarekspres.com dari berbagai sumber, Jalan Tol Cisumdawu akan diberlakukan secara gratis untuk seksi 4 (Cimalaka) hingga 6 (Dawuan).

BACA JUGA: Gempa Bumi Aceh Tak Berpotensi Tsunami, Tapi Tetap Waspada!

Tarif gratis tersebut akan berlaku hingga Surat Keputusan (SK) terbit dari pemerintah pusat.

Berikut ini rincian tarif Jalan Tol Cisumdawu yang sudah dibuka.

Tarif Jalan Tol Cisumdawu

Cileunyi – Jatinangor

  • Golongan I = Rp 7.500
  • Golongan II dan III = Rp 11.500
  • Golongan IV dan V = Rp 15.500

Cileunyi – Pamulihan

  • Golongan I = Rp 14.500
  • Golongan II dan III = Rp 22.000
  • Golongan IV dan V = Rp 29.000

Cileunyi – Sumedang Kota

  • Golongan I = Rp 36.500
  • Golongan II dan III = Rp 54.500
  • Golongan IV dan V = Rp 72.500

BACA JUGA: Harry Style Dilempari Benda di Atas Panggung saat Tur Austria

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan