Datang ke Bogor, SEAWUN Intip IPA Dekeng Perumda Tirta Pakuan

Delegasi SEAWUN ASEAN usai berdiskusi bersama Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor, Kamis (8/6). (Yudha Prananda / Jabar Ekspres)
Delegasi SEAWUN ASEAN usai berdiskusi bersama Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor, Kamis (8/6). (Yudha Prananda / Jabar Ekspres)
0 Komentar

JABAR EKSPRES – Sejumlah delegasi negara yang terpumpun dalam forum Southeast Water Utilities Network (SEAWUN) ASEAN dan Australia bertamu ke kantor Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirta Pakuan Kota Bogor pada Kamis, 8 Juni 2023.

Dalam kunjungan yang diterima langsung jajaran Direksi Tirta Pakuan itu melibatkan enam negara ASEAN di antaranya Laos, Philipina, Kamboja, Malaysia, Singapura dan Thailand

Direktur Utama (Dirut) Perumda Tirta Pakuan, Rino Indira menjelaskan, kunjungan delegasi ASEAN itu masih dalam rangkaian Indonesia Water & Wastewater Expo and Forum (IWWEF) 2023 di Hotel Bidakara, Jakarta, (6-8/6).

Baca Juga:Berikan Dampak Positif, TikTok Apresiasi 3 Kreator Daring, Siapa Saja?Pembaruan One UI 5, Apa Saja Fitur-fitur yang Ditawarkannya?

“Ini menjadi cikal bakal diaktifkan kembali SEAWUN yang sudah lama vakum. SEAWUN merupakan wadah organisasi jaringan regional pada air minum dan air limbah serta asosiasi air di negara-negara ASEAN,” ungkapnya saat dijumpai Kamis, 8 Juni 2023.

Menurutnya, tujuan diaktifkan kembali SEAWUN salah satunya untuk meningkatkan kinerja maupun pelayanan utilitas air di lingkup ASEAN, sekaligus menjadi wadah untuk saling support di bidang pengetahuan dan teknologi.

Ada banyak kasus menarik yang bisa dipelajari antar negara. Ia mencontohkan, seperti di Laos yang kondisi kulturnya hampir sama dengan Indonesia.

“Mereka mempunyai beberapa cerita, termasuk di Malaysia dan Singapura yang lebih advance secara teknologi. Kita bisa pelajari itu semua dari mereka. Dan mereka juga bisa mengambil ilmu dari kita,” tuturnya.

Selain berkunjung ke kantor Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor, Rino juga mengajak para delegasi SEAWUN ASEAN mengunjungi IPA Dekeng yang menjadi percontohan dan rujukan tingkat nasional.

Dalam kesempatan itu, rombongan SEAWUN ASEAN juga berkesempatan untuk mengintip Instalasi Pengolahan Air (IPA) Dekeng milik Perumda Tirta Pakuan di wilayah Kelurahan Genteng, Kecamatan Bogor Selatan.

“IPA Dekeng ini kebanggaan kita, dimana kapasitas produksinya bisa mencapai 1.800 liter per detik, karena telah di-upgrading kapasitasnya. Tidak banyak juga yang memiliki fasilitas produksi yang sama di Indonesia seperti IPA Dekeng,” bangganya.

Baca Juga:Fitur Quick Share, Memudahkan Pengguna Samsung Transfer File Tanpa RibetPamungkas Rilis Lagu A Day That Feels Better, Still Can’t Call Your Name, dan Break It Secara Live

Rino menambahkan, kehadiran SEAWUN ASEAN menjadi dorongan dan motivasi pihaknya untuk terus meningkatkan wawasan dan jejaring kemitraan.

0 Komentar