Raksasa Pasar GLobal : Inilah 5 Daftar Perusahaan Terbesar di Dunia

JABAR EKSPRES- Kalian pasti udah nggak asing lagi dengan sosok Steve Jobs, Bill Gates, dan Jeff Bezos. Mereka merupakan pendiri perusahaan terbesar di dunia

Perusahaan raksasa yang mereka bangun  hingga saat ini sudah menguasai pasar global, yang juga dikenal sebagai perusahaan terkaya di dunia.

Berikut beberapa perusahaan terkaya di dunia berdasarkan market capitalization.

1. Amazon 

Amazon merupakan perusahaan raksasa yang bergerak di bidang perdagangan bisnis online. Perusahaan ini memiliki 1,5 juta karyawan di seluruh dunia.

Perusahaan ini berkantor pusat di Seattle, Washington, Amerika Serikat. Market capitalization Amazon selama setahun terakhir adalah sebesar $1,06 triliun atau Rp15,57 kuadriliun.

2. Alphabet 

Perusahaan yang berdiri pada 2015 ini didirikan oleh Larry Page dan Sergey Brin yang merupakan pendiri Google.

Alphabet sendiri merupakan perusahaan yang menaungi Google. Market capitalization Alphabet selama setahun terakhir adalah sebesar $1,34 triliun atau Rp19,69 kuadriliun.

3. Microsoft Corp

Microsoft yang didirikan oleh Bill Gates dan Paul Allen ini merupakan perusahaan perangkat lunak komputer terbesar di dunia.

Perusahaan ini berkantor pusat di Redmond, Washington, Amerika Serikat. Market capitalization Microsoft selama setahun terakhir adalah sebesar $2,26 triliun atau Rp33,21 kuadriliun.

4. Apple

Perusahaan yang didirikan oleh Steve Jobs dan Steve Wozniak ini mengembangkan dan memproduksi berbagai teknologi seperti, smartphone, laptop, tablet dan perangkat elektronik lainnya.

Market capitalization Apple selama setahun terakhir adalah sebesar $2,65 triliun atau Rp38,94 kuadriliun.

5. Saudi Aramco

Berbeda dari perusahaan lainnya yang bergerak di industri teknologi, perusahaan ini bergerak di bidang distribusi, manufaktur, dan pembangkit listrik untuk petrokimia. Saudi Aramco merupakan perusahaan minyak terbesar di dunia yang berasal dari Arab Saudi.

Market capitalization Saudi Aramco selama setahun terakhir adalah sebesar $7,68 triliun atau Rp112,87 kuadriliun.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan