Heboh Penemuan 10 Jenazah Korban Pembunuhan Dukun Pengganda Uang, Polres Banjarnegara Ungkap Fakta Mengcengangkan

PO mengirimkan pesan pada sang anak, jika dirinya tidak ada kabar dalam beberapa hari maka meminta sang anak untuk mendatangi rumah Slamet, sang dukun pengganda uang di Banjarnegara dan didampingi oleh aparat.

Selanjutnya, petugas Satreskrim Polres Banjarnegara segera melakukan penyelidikan hingga akhirnya menemukan jasad PO terkubur di jalan setapak menuju hutan Desa Balun, Kecamatan Wanayasa, Banjarnegara, pada Sabtu lalu.

Berdasarkan hasil pemeriksaan, PO dibunuh oleh Mbah Slamet dengan cara diberi minuman yang telah dicampur potas (Potassium sianida).

Motif dari pembunuhan tersebut karena Mbah Slamet sang dukun pengganda uang kesal terhadap korban yang kerap menagih yuang secara terus-menerus.

Berdasarkan laporan Mbah Slamet sebagai dukun pengganda uang sempat menjanjikan akan melipatgandakan uang sebesar Rp70 juta yang disetorkan PO menjadi Rp5 miliar.

Hingga saat ini penemuan 10 jenazah korban pembunuhan dukun pengganda uang, Mbah Slamet di Banjarnegara tersebut viral di media sosial dan mendapatkan kecaman dari netizen.(*)

Tinggalkan Balasan