Gelar Rakornas, Hanura Ingin Capres dari Daerah, Siapa Dia?

BANDUNG – Partai Hanura menggelar Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) yang di gelar di Gedung Merdeka Jalan Asia Afrika Kota Bandung, pada Kamis, (2/3).

Pada Kegiatan tersebut, Ketua Umum Partai Hanura Oesma Sapta Odang mengatakan, Rakornas kali ini mengangkat tema membangun daerah dengan hati Nurani.

‘’Itulah mengapa, Rakornas di gelar di Kota Bandung dengan tempat Gedung merdeka yang merupakan saksi bersejarah perjuangan bangsa,’’ kata Oesman kepada waratwan, Kamis, (2/3).

Partai Hanura menginginkan, pembangunan di daerah terus digencarkan. Khusunya di tingkat desa. Hal ini sangat penting. Sebab, bangsa Indonesia bisa sejahtera jika daerah-daerah Makmur.

‘’Jadi, jika (daerah) belum makmur maka sulit kami katakan Indonesia sudah makmur dan merdeka dari ekonomi,” katanya.

OSO—sapaan akrab Ketum Hanura menilai, Partai Hanura sejak awal memiliki konsen dan akan terus mendukung dalam pembangunan di daerah.

Meski masyarakat Indonesia berasal daeri daerah yang terdiri dari berbagai suku bangsa, maka setiap kader Partai Hanura harus tetap menjaga persatuan dan kesatuan.

‘’Kita memang orang daerah, tapi tidak boleh memiliki ego kedaerahan yang ditonjolkan, namun kita harus bisa merangkul bergotongroyong meski kita berasal dari daerah yang berbeda-beda,’’ ujar OSO.

Pada kesempatan tersebut, Ketika ditanya mengenai dukungan untuk calon presiden (Capres) yang akan diberikan oleh Partai Hanura, OSO menginginkan, capres harus berasal dari orang daerah. Meski begitu, OSO belum bisa menjelaskan mengenai capres itu. Alasannya akan dirundingkan dulu di internal partai.

“Dari dahulu tentu calon presiden atau wakil dari daerah. Nah kalau soal siapa calonnya, nanti kita berunding dahulu,” ujarnya.

OSO juga menginstrusikan kepada seluruh kader Partai Hanura agar selalu mecintai asal daerahnya. Namun tetap menjujung nilai-nilai persatuan.

Setiap kader Partai yang berasal dari daerah naru memiliki perhatian untuk membangun daerahnya. Jika ini dilakukan oleh seluruh masyarakat Indonesia niscaya Indonesia akan menjadi negara maju. (yan)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan