Hidden Gem Bandung: Explore ‘Nusa Manona’‘Pulau Kecil di Tengah Danau’ Bak Surga Tersembunyi

JABAR EKSPRES – Kalian tau gak? Ada hidden gem di daerah Kabupaten Bandung bernama ‘Nusa Manona’ yang jarang dikunjungi bak suga tersmbunyi.

Guys, siapa yang ngebayangin kalo di Kabupaten Bandung yang lagi viral di tiktok nih, Jawa Barat ada pulau di tengah danau loh? Namanya Nusa Manona, tempat yang keren banget buat dijelajahin. Sayangnya masih banyak orang yang belum tau tentang tempat ini, soalnya emang tempatnya hidden gem banget dan masih tersembunyi.

Coba deh kalian camping di sana, sambil menikmati malam dan api unggun. Transportasi buat kesana juga udah disediakan berupa perahu yang bisa disewa. Lokasinya di Situ Cipanunjang, Cieurih, Margamekar, Pangalengan, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Tempat ini juga punya panorama perbukitan hijau yang indah banget. Letaknya di dataran tinggi, jadi udaranya sejuk dan kadang-kadang ada kabut di pagi atau sore hari. Kalo kalian mau camping, harus reservasi dulu ya biar lokasinya bisa dipersiapkan. Keren banget dah!

Selain camping, kalian juga bisa menikmati keindahan alam di sekitar Nusa Manona dengan bersepeda atau jalan-jalan santai. Suasananya bener-bener bikin tenang dan bisa bikin kita lupa sejenak dari keramaian kota.

BACA JUGA: Hidden Gem Bandung: Kuliner ‘Gang Nikmat’ Sajikan Hidangan Restoran Otentik

Walaupun tempatnya masih tersembunyi, tapi Nusa Manona sudah mulai dilirik oleh para wisatawan dan banyak yang tertarik untuk mengunjunginya. Instagram @nusamanona juga udah banyak postingan yang memperlihatkan keindahan tempat ini.

Nusa Manona memang jadi tempat yang cocok buat kalian yang lagi nyari pengalaman liburan yang berbeda. Dengan suasana yang sejuk, pemandangan yang indah, dan udara yang bersih, tempat ini bisa jadi alternatif yang oke buat refreshing.

Tak lagi menurut seorang traveler bahwa pemandangan dipulau Nusa Manona ini seperti pemandangan 360 derajat

“Tempat camping baru di pengalengan nih, Berasa di tengah pulau dengan pemandangan 360° di tengah danau” kata seorang traveller bernama Haiqal Nasaru, di akun Instagram @nusamanona.

Terus, kalo kalian penasaran sama keindahan alam di sekitar Situ Cipanunjang, kalian bisa jalan-jalan ke Situ Cileunca yang terkenal dengan pemandangan perbukitan hijaunya yang memukau. Banyak juga aktivitas yang bisa dilakukan di sana, seperti berenang, bermain air, atau sekedar foto-foto.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan