JABAR EKSPRES – Ucapan spesial untuk Ibu yang sudah meninggal dapat Anda simak dalam artikel ini.
Tanggal 22 Desember 2022 diperingati sebagai Hari Ibu.
Namun demikian, kasih sayang kepada Ibu tentunya bukan hanya diperingati dalam satu hari saja.
Tetapi setiap hari adalah hari-hari penuh kasih sayang kepada Ibu.
Banyak cara untuk mencurahkan rasa kasih sayang itu, seperti membantunya dalam pekerjaan rumah, menghormatinya, dan sebagainya.
Adapun momen Hari Ibu biasanya juga dipakai untuk memberikan ucapan-ucapan yang terima kasih yang romantis dan menyentuh untuk sang Ibu.
Berikut adalah 10 ucapan Hari Ibu bagi yang sudah meninggal dunia, paling menyentuh dan bikin kangen:
10 Ucapan Hari Ibu bagi yang sudah meninggal dunia
1. ‘Meski tak lagi bersama dalam langit yang sama, tapi akan kubuat Ibu tersenyum bangga di sana. Aku sedang berusaha menjadi anak terbaikmu, Bu. Selamat Hari Ibu, untuk wanita terhebatku di dunia’
2. ‘Terima kasih telah bertaruh nyawa untuk melahirkanku ke dunia ini, meski aku tak sempat melihat senyummu selama hidup ini. Tapi aku bersyukur memiliki wanita hebat sepertimu, Bu. Selamat Hari Ibu, wanita terbaik di dunia ini’
3. ‘Berbekal foto album, aku hanya mengenalmu di sana, Bu. Aku masih bertanya-tanya seperti apa hangatnya tanganmu, jika Ibu ada di sini menemaniku. Rindu rasanya, Bu. Selamat Hari Ibu.’
4. ‘Setahun sudah Ibu tak bersama kita, apa Ibu sudah merasa nyaman di sana Bu?Aku ragu tak bisa menjadi anak baik seperti yang Ibu harapkan. Tapi aku masih berusaha bu, semoga Ibu bangga di sana dengan apa yang sudah aku usahakan saat ini. Selamat Hari Ibu wanita tercantikku.
5. ‘Bu, Andai tanganmu masih bisa ku raih. Mungkin yang memeluk erat saat momen bahagiaku adalah Ibu. Saat momen terpurukku adalah Ibu. Aku rindu masa-masa itu,Bu. Selamat Hari Ibu.’
6. ‘Takkan ada wanita yang mampu bersaing dengan hebatnya dirimu bu, aku bangga memiliki sosok Ibu sepertimu. Aku bangga karena Ibu adalah panutanku selama ini. Begitupun saat ini, akan kubuat bangga Ibu di sana padaku. Selamat Hari Ibu.’