Jabarekspres.com- Arab Saudi menang lawan Argentina. Pertandingan lanjutan Piala Dunia Qatar 2022 secara mengejutkan Arab Saudi berhasil mengalahkan salah satu tim kandidat juara Argentina.
Kemenangan tipis dengan skor 2-1 didapat setelah ketertinggalan pada babak pertama dengan skor 0-1 oleh Argentina. Gol dicetak oleh Lionel Messi pada titik putih. Pada babak pertama Arab Saudi benar-benar dibuat tidak berdaya oleh Argentina, secara permainan mereka mendikte skuat Arab Saudi.
Memasuki babak kedua, Arab Saudi mencoba menampilkan perlawanan dan hasilnya awal babak kedua S. Al-Shehri mencetal gol penyeimbang dan mengejutkan fans Argentina. Skor menjadi imbang 1-1.
Argentina terus menggempur pertahanan Arab Saudi yang semakin kokoh dan berkali-kali gagal, keasikan menyerang pada menit 53 gawang Argentina harus kebobolan lagi oleh S. Al-Dawsari dan membuat Arab unggul atas Argentina.
Tekanan justru ada pada Messi dkk saat pertandingan tadi, beberapa peluang tidak bisa dimaksimalkan menjadi sebuah gol. Meskipun berkali-kali mereka melakukan serangan. Sebenarnya mereka hampir saja mencetak gol penyeimbang andai Julian Alvarez menyundul lebih keras lagi. Arab Saudi memastikan 3 poin dan kemenangan berharga untuk mereka apalagi mereka berhasil kalahkan tim kuat.
Berkali-kali menyerang tetapi Tim Tango seperti kehilangan tajinya didepan dan berkali-kali juga bek Arab Saudi sangat tangguh pada babak kedua.
Argentina mengawali Piala Dunia dengan buruk, dengan hasil ini mereka otomatis ke peringkat ketiga Grup C dengan raihan 0 poin. Mengejutkan Arab Saudi menang lawan Argentina. Dengan kekalahan memalukan ini harus membuat tim Tango segera bangkit karena mereka masih menyisakan dua pertandingan sisa di grup C.
Mereka harus mencari kemenangan lain guna meloloskan mereka dari fase grup. Dan banyak yang tidak menyangka bahwa Argentina akan kalah pada pertandingan ini.