Oceanhorn
Kali ini di dalam game Oceanhorn, Anda harus mencari tahu teka-teki hilangnya ayah karakter utama game dan menyelesaikan misi-misi yang ada.
Game Oceanhorn menawarkan grafik 2D yang memanjakan mata dengan warna-warna kontras dan jelas.
Permainan ini sudah diunduh jutaan pengguna Android, membuktikan kelayakannya pada daftar rekomendasi game offline terbaik.
Alto’s Odyssey
Alto’s Odyssey merupakan kelanjutan dari game Alto’s Adventure. Bagi para penikmat game santai, game ini sangat cocok dimainkan karena terbilang cukup sederhana ketika dimainkan.
Cara bermain game ini cukup dengan mengikuti perjalanan Alto dan teman-temannya meluncur di gurun pasir. Tak luput juga untuk mengumpulkan poin hingga mencapai tempat tujuan yang dimaksud.
Dari segi gameplay dan visual, sama-sama mengusung konsep minimalis.
Monument Valley 2
Hadir dengan petualangan baru, Monument Valley 2 merupakan sekuel dari seri original yang meluncur pada tahun 2014. Pemain akan berperan sebagai Ro, di mana pemain harus memandu anaknya untuk menyelesaikan puzzle dan memanipulasi arsitektur.
Sederhana dan penuh warna, visual yang disuguhkan developer cukup memanjakan mata. Anda hanya perlu merogoh kocek kantong senilai Rp 75 ribu.
Death Race
Permainan game offline terbaik selanjutnya yaitu Death Race. Grafik game ini benar-benar ciamik, tidak kalah dengan Need For Speed.
Anda bisa memilih berbagai jenis mobil untuk balap, mulai dari Rubicon sampai Mustang.
Hitman Sniper
Jika Anda suka bermain Counter Strike atau Point Blank tetapi tidak punya koneksi internet, Maka Anda harus mencoba game Hitman Sniper satu ini!
Anda akan bermain sebagai agen bayaran yang menjalankan misi rahasia seru dan menegangkan.
Xenowerk
Salah satu game offline terbaik, Xenowerk layak masuk ke daftar ni karena visualisasi yang tidak membosankan. Konsep permainannya pun menantang!
Game Xenowerk memiliki banyak karakter yang dapat Anda pilih. Game ini memperbolehkan Anda untuk memilih karakter lainnya ketika misi sudah selesai. Jika Anda menyukai game Mortal Combat, maka game ini sangat cocok untuk Anda!
Plague Inc.
Plague Inc menjadi game strategi yang patut Anda coba. Di mana tugas awalnya yaitu Anda harus membuat sebuah virus untuk memusnahkan populasi manusia.