Info Terkini! Ini Harga dan Cara Beli Tiket Synchronize Fest 2022

Jabarekspres.com – Konser Synchronize Fest 2022 akan kembali hadir di Indonesia dan jangan sampai terlewat untuk cek harga tiket serta cara membelinya!

Synchronize Fest 2022 ini akan berlangsung selama 3 hari pada 7, 8 dan 9 Oktober 2022. Pastinya sudah banyak yang menunggu idola mereka tampil kembali diatas panggung.

Konser tersebut akan digelar di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat dengan tema ‘Lokal lebih Vokal’. Dikonfirmasi pula bahwa ada sekitar 126 musisi yang akan memeriahkan Synchronize Fest 2022.

Seperti Agnez Mo, Ahmad Band, Alam Mbah Dukun, Batavia Madrigal Singer, Cokelat, Deadsquad ft Isyana Sarasvati.

Tak ketinggalan, ada Danilla, David Bayu, Denny Caknan, DJ Tessa Morena, Earhouse Songwriting Club, Efek Rumah Kaca, Endah N Rhesa, Feast, Feel Koplo dan masih banyak lainnya.

Mengenai informasi tiket sendiri, mulanya tersedia enam pilihan tiket. Namun kini hanya tinggal tersisa beberapa tiket saja yang masih dapat dibeli.

Namun jangan khawatir! Pihak Synchronize Fest selalu mengadakan giveaway tiket yang dapat Anda lihat melalui Instagram resmi @synchronizefest.

Kini penggemar dapat memesan tiket untuk Early Entry dan Daily Reguler. Perbedaan keduanya ialah Early Entry yakni tiket harian dengan jam wajib masuk sebelum pukul 14.00 WIB.

Sementara Daily Reguler ialah tiket harian tanpa ada ketentuan jam masuk. Jika pemegang tiket Early Entry telat masuk dari jam yang ditentukan maka tiket akan hangus dan tak dapat dipakai.

Lebih lengkap, berikut rincian harga tiket Synchronize Fest 2022:

  • Tiket presale 3 (3 Day Pass) Rp450.000 (Sold Out)
  • Tiket presale 4 (3 Day Pass) Rp550.000 (Sold Out)
  • Tiket Early Entry (Daily Pass) Rp230.000 (Day 3 Sold Out)
  • Tiket Daily Regular (Daily Pass) Rp300.000 (Day 3 Sold Out)
  • Tiket On The Spot (Daily Pass) Rp400.000
  • Tiket On The Spot (3 Day Pass) Rp750.000

Sementara pemesanan tiket dapat mengikuti langkah berikut:

  1. Akses situs resmi: KLIK DISINI
  2. Pilih ‘Sign In’ jika sudah mempunyai akun, jika belum klik ‘Sign Up’
  3. Masukkan e-mail dan password dalam kolom yang tersedia
  4. Klik menu ‘Ticket’
  5. Pilih tiket yang diinginkan dan klik pada tiket yang masih tersedia
  6. Klik tanda ‘+’ pada kolom ‘QTY’
  7. Lalu pilih BUY, Confirm dan lakukan pembayaran.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan