BANDUNG – Kehadiran Samsung Galaxy A03 Series dengan harga terjangkau membuat persaingan penjualan Smartphone semakin ketat.
Dibandrol dengan harga sekitar satu jutaan, Samsung Galaxy A03 menawarkan segudang fitur dan performa yang layak diperhitungkan.
Smartphone ini sangat cocok bagi pengguna yang mengingikan hanphone berkualitas tapi dengan budget hemat.
Samsung menawarkan jajaran smartphone dalam Galaxy A03 Series yaitu Galaxy A03, Galaxy A3s dan Galaxy A03 Core dengan berbagai warna pilihan.
Berkat One UI Core, memberikan tampilan dan operasional smartphone menjadi ringkas, sehingga pengguna bisa cepat beradaptasi.
Smartphone ini ditunjang dengan performa optimal dengan dukungan prosesor Octa-Core. Untuk varian memori internal hingga 128GB. Ini juga masih bisa ditambah dengan memori eksternal hingga 1TB
‘’Pengguna juga bisa menyimpan berbagai foto, video, maupun aplikasi tanpa khawatir ruang penyimpanan akan cepat habis,’’kata Ricky.
Untuk RAM dan memori internal yang besar ini, perangkat dijamin tidak cepat lemot, sehingga pengguna bisa menggunakannya untuk waktu lebih lama.
Tak ketinggalan, Galaxy A03 Series turut dibekali dengan baterai 5.000mAh yang tahan lama.
“Pengguna tidak perlu sering-sering mengecas perangkat saat digunakan sehari-hari,’’ujarnya.
Galaxy A03 didukung RAM memori 4GB sehingga performa smartphone terasa lebih lancar dan nyaman saat mengoperasikan setiap aplikasi
Smartphone 4G juga punya layar besar, bikin komunikasi dan menikmati hiburan jadi lebih nyaman
‘’Hal ini juga yang akan kamu temukan di Galaxy A03 Series yang punya layar lapang 6,5 inci berkualitas HD+ yang bening,’’ujarnya.
‘’Jadi, Pengguna bisa berkirim chat dengan lebih nyaman karena bisa mengetik dengan lebih mudah,’’ tambah Ricky lagi.
Pengguna juga bisa menikmati pengalaman video call yang maksimal karena bisa melihat lawan bicara dengan begitu jelas.
Apalagi ditambah dengan koneksi internet pada jaringan 4G, pengguna bisa menonton video, streaming film dan series, hingga main game dengan lebih puas.
Galaxy A03s punya triple camera dengan main camera 13MP yang dilengkapi lensa macro 2MP dan lensa depth 2MP.
Dengan kamera beresolusi tinggi 48MP, pengguna bisa mengabadikan momen yang berlangsung di sekitarnya dengan kualitas lebih baik.