“Ulangan umum juga itu sebentar, karena hanya 2 jam pelaksanaan dari 2 pelajaran,” lanjutnya.
Lilis mengatakan, untuk perbaikan 3 ruangan SDN Rancanilem yang rusak berat akibat ambruk dimakan usia itu sampai saat ini masih dalam proses pengajuan hingga pelaksanaan.
“Untuk diperbaiki masih diproses pengajuannya, saya juga selalu mengirimkan kondisi (bangunan SDN Rancanilem) terbaru pasca musibah,” tuturnya.
Dalam pemaparannya, Lilis berharap, agar proses pengajuan dapat segera selesai, sehingga pelaksanaan perbaikan bisa secepatnya dilakukan.
Tepat pukul 11.00 WIB, para siswa SDN Rancanilem terlihat bubaran kelas sebab telah waktunya pulang. Raut wajah gembira usai mengerjakan ulangan umum tergambar jelas. Beberapa murid berlarian riang ingin segera sampai ke rumah.
“Mudah-mudahan segera dibangun kembali oleh Disdik, karena pas awal juga dari Disdik sudah datang,” pungkasnya.
“Intinya peristiwa kemarin sudah ditangani langsung oleh Disdik (Kabupaten Bandung). Tinggal menunggu eksekusinya, tapi ada proses prosedural secara struktural,” tutup Lilis. (mg5/wan)