Jabarekspres.com – Berikut ini daftar rest area Bandung Jakarta yang ramai dikunjungi oleh masyarakat untuk melepaskan lelah selama di perjalanan.
Rest area memang sangat mudah ditemukan ketika di jalan tol. Hal ini membuat para pengendara bisa sejenak istirahat atau mengisi bahan bakar kendaraan.
Jika Anda sudah merasa lelah ketika sedang berkendara, bisa coba mampir ke rest area untuk rehat sejenak.
Sebagaimana dilansir dari berbagai sumber, inilah daftar rest area Bandung Jakarta.
1. Arah menuju Bandung
Pada jalur tol arah Bandung, terdapat total tujuh buah rest area yang berada di titik:
- KM 19
- KM 39
- KM 50,8
- KM 57
- KM 72
- KM 88
- KM 147
Tempat Istirahat dan Pelayanan (TIP) atau sering disebut rest area kategori A memiliki ukuran yang lebih besar dan fasilitasnya pun lebih luas.
Salah satu rest area di KM 72. Rest area dilengkapi dengan SPBU yang menyediakan isi ulang bahan bakar jenis Pertalite, Pertamax, Pertamax Plus, Pertamax Turbo, hingga Solar.
Selain itu, rest area KM 72 pun dilengkapi dengan area parkir yang luas, toilet, minimarket, serta tempat makan.
Tempat makan di rest area Bandung-Jakarta ini sudah menerima transaksi tunai. Bahkan, Anda yang perlu melakukan top-up kartu tol, bisa melakukannya di ATM Center rest area ini.
2. Arah menuju Jakarta
Arah menuju Jakarta pun dilengkapi dengan beberapa rest area. Ada sepuluh buah rest area yang tersebar di jalan bebas hambatan yang berada di titik:
- KM 149
- KM 125
- KM 97
- KM 88
- KM 72
- KM 71,3
- KM 62
- KM 42,5
- KM 32
- KM 6.
Perlu diketahui, rest area di jalur menuju Jakarta pun bervariasi jenisnya.
Ada TIP kategori B (kecil) dan ada juga TIP kategori A (besar). TIP kategori A dilengkapi dengan SPBU.
Salah satunya yaitu rest area KM 97 yang terlengkap di rute Bandung-Jakarta. Maka, tidak mengherankan jika rest area tersebut selalu ramai pengunjung.
Selain SPBU, rest area ini juga dilengkapi dengan fasilitas area parkir, ATM Center, toilet, bengkel darurat, serta tempat makan.***