Jabarekspres.com- Terasi adalah salah satu bumbu makanan yang terkenal di Indonesia. biasanya terasi diolah menjadi sambal atau hanya sebagai bumbu untuk menambahkan citarasa bagi makanan. Ternyata selain untuk menambah citarasa ada manfaat yang baik jika kamu mengkonsumsi terasi. Apa saja manfaatnya?
Terasi merupakan salah satu bahan makanan yang akrab di lidah orang Indonesia. Terasi sendiri adalah sebuah bahan atau bumbu masakan yang terbuat dari fermentasi udang.
Dikarenakan cara membuat bahan makanan tersebut dengan cara difermentasi, maka tak heran terasi mempunyai bau khas yang cukup menyengat.
Meski mempunyai aroma yang khas bahan ini sering digunakan dalam olahan-olahan masakan Indonesia dan beberapa negara khususnya di Asia Tenggara.
Times Foodie melaporkan bahwa bahan makanan yang mempunyai aroma khas tersebut adalah bahan makanan yang rendah kalori serta rendah karobidrat. Namun kaya akan serat dan nutrisi.
Tak hanya kaya akan serat, di dalam bahan makanan ini pun mengandung antioxidan yang disebut astaxanthin.
Astaxanthin ini mempunyai banyak khasiat untuk tubuh manusia sperti, mampu meningkatkan kesehatan kulit. Sehingga kulit dapat tercegah dari keriputan dan kulit dapat terlindungi dari kerusakan yang diakibatkan oleh sinar matahari.
Bukan hanya itu, karena terbuat dari udang didalamnya maka bahan ini mengandung selenium.
Selenium sendiri adalah zat yang mempunyai banyak manfaaat bagi tubuh manusia. dilansir dari situs alodokter.com bahwasanya selenium mempunyai manfaat seperti menangkal radikal bebas, meningkatkan imunitas tubuh, mendukung kesehatan dan fungsi tiroid, mengurangi risiko penyakit jantung, dan menguraangi gejala asma.
Selain itu selenium juga dipercaya memainkan peran utama dalam mencegah jenis kanker tertentu.
Didalamnya juga mengandung fosfor, vitamin B12, dan nutrisi lainya yang tak kalah penting.
Terasi hasil fermentasi mempunyai kandungan kalisum yang tinggi dan dari penelitian menyebutkan bahwa hal tersebut dapat melindungi gigi manusia dari pembusukan.
Berikut adalah manfaat dari segi kesehatan yang kita dapatkan ketika kita mengkonsumsi terasi.
Memperkuat tulang
Seperti yang sudah dikaatakan di awal bahwasanya bahan makanan ini kaya akan vitamin D dan fosfor. Kandungan ini dapat meningkatkan kesehatan tulang, mencegah pengereposan tulang, dan menurunkan resiko patah tulang.