Pemkot Bandung Siaga Curah Hujan Tinggi dan Potensi Sesar Lembang

BANDUNG – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung kini telah siaga mewaspadai cuaca ekstrem yang ber potensi terjadinya bencana,, Menurut Walikota Bandung, Oded M Danial mengatakan bahwa pihaknya telah bersiaga terhadap dampak bencana yang sebabkan oleh sesar Lembang.

Sesar Lembang adalah sebuah patahan geser aktif yang terletak di Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Dengan adanya intensitas curah hujan yang sangat tinggi pada belakang ini, pihaknya juga mewaspadai akan terjadinya bencana alam seperti longsor.

Maka dari itu, kata Oded, Pemkot Bandung kini membentuk kampung siaga bencana di lima Kelurahan yang berada di lokasi rawan bencana.

“Jadi ada lima Kelurahan yang sudah ada (kampung siaga bencana), nanti kita akan bertahap, masyarakat diminta dilatih untuk tanggap darurat,” ujarnya saat ditemui di Balaikota Bandung, Selasa (7/12).

Sementara itu, menurut Kepala Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung, Dadang Iriana mengatakan bahwa potensi rawan longsor tersebut, berada di wilayah utara seperti di Cidadap, Coblong dan Mandalajati.

Sedangkan untuk rawan bencana lainnya seperti kebakaran berada di 5 kelurahan yang memiliki kampung bencana seperti Karanganyar, Sukapura, dan Sukahaji.

“Kalau detik-detik ini sudah ditentukan ya, karena terutama rawan longsor dan bencana kebakaran. Kalau longsor itu Coblong, Mandalajati, dan lain-lain. Kalau untuk kebakaran yang tadi kelurahan tangguh ini sudah ada 5 dari mulai dari mulai Karanganyar, Sukapura, Sukahaji ada 2 Kelurahan yang lain-lain. (Jadi) ada 5 Kelurahan di kota Bandung,” jelasnya.

Selain itu, lanjut Dadang, potensi rawan bencana juga berada di pinggiran tebing dan bantaran sungai.

Dengan adanya hal tersebut Diskar PB Kota Bandung akan menyiapkan 24 unit kendaraan untuk penanggulangan bencana.

“Kalau untuk unit, kurang lebih ada 24 yang kita siapkan untuk penanggulangan bencana nantinya,” ungkapnya.

Maka dari itu, ia berharap dengan adanya intensitas curah hujan yang sangat tinggi di Kota Bandung dan potensi sesar Lembang, tidak menimbulkan bencana yang cukup besar.

“Mudah-mudahan tidak ada bencana, tapi kalau ada bencana kita siap, kita akan kolaborasi dengan Basarnas, BPBD, instansi terkait PUPR, dan PMI. Jadi supaya masyarakat nantinya tenang dan pimpinan tahu Pemkot aman,” pungkasnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan