DEPOK – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) terus bergerak cepat dalam mengerjakan drainase yang terletak di kawasan Bedahan, Sawangan.
Dalam kegiatan normalisasi saluran air tersebut, DPUPR mengerahkan satu regu Satuan Tugas (Satgas) DPUPR Kota Depok guna mempercepat penyelesaiannya.
Plt Kepala DPUPR Kota Depok Citra Indah Yulianty menuturkan, kegiatan tersebut dalam rangka mewujudkan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-112 Kota Depok Tahun 2021.
Dijelaskan, tim Satgas DPUPR yang diterjunkan berjumlah 10 personil ditambah dua operator alat berat. Tim tersebut diharapkan mampu melakukan tugasnya dengan baik, sehingga kegiatan normalisasi bisa segera dirampungkan.
“Untuk alat berat yang digunakan adalah tipe mini spider. Rencananya, pembuatan drainase dan pemasangan U-ditch (produk saluran air yang terbuat dari beton bertulang berbentuk huruf U) dengan panjang 240 meter itu dilakukan secara bertahap,” katanya, Senin (20/9).
Pihaknya mengatakan, target pengerjaan akan selesai dalam dua minggu. Apalagi, dalam pengerjaan proyek tersebut DPUPR dibantu oleh TNI.
“Tentu kami berharap pembangunan drainase dapat selesai tepat waktu. Sehingga, sarana ini bisa dirasakan manfaatnya oleh warga sekitar,” pungkasnya. (Mg2/wan)