Vaksinasi Covid-19 di Depok Sudah Capai 40,56 Persen

DEPOK – Vaksinasi Covid-19 di Kota Depok berjalan cukup masif. Sejumlah program vaksinasi massal terus digencarkan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Depok bersama para pemangku kepentingan untuk mengejar sasaran vaksinasi yang jumlahnya mencapai 1,6 juta orang.

Berkat seluruh upaya tersebut, progres pencapaian vaksinasi pun kini mulai meningkat. Dari yang awalnya 30 persen naik menjadi 40,56 persen atau sebanyak 654.567 orang yang telah berhasil divaksin.

Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kota Depok, Dadang Wihana mengungkapkan, progres pencapaian tersebut berhasil diraih karena besarnya dukungan berbagai pihak terutama dari masyarakat.

“Dengan pencapaian ini tentu patut kita syukuri. Ini semua berkat kerja sama dan dukungan segenap pihak. Terutama, dari masyarakat yang dengan penuh kesadaran dan sukarela ikut berpartisipasi dalam agenda bersama ini,” katanya, Selasa (7/9).

Di samping itu, Dadang menyebut kegiatan Gebyar Vaksinasi Covid-19 yang digelar selama 5 hari sejak tanggal 1 sampai tanggal 5 September 2021 juga memberi dampak signifikan terhadap pencapaian vaksinasi di Kota Depok.

“Selama 5 hari kegiatan Gebyar Vaksinasi terdapat peningkatan cukup signifikan dalam hal pemberian vaksin kepada warga. Tercatat, sebanyak 63.617 warga Depok yang berhasil divaksin selama lima hari pelaksanaan vaksinasi serentak itu,” ujarnya.

Adapun, menurut Dadang, dari 11 kecamatan yang ada, total cakupan vaksinasi tertinggi berada di Kecamatan Cimanggis. Jumlah warga yang divaksin mencapai 6.948 orang.

“Kemudian, menyusul Kecamatan Sukmajaya sebanyak 6.924 orang dan Kecamatan Tapos sebanyak 6.686 orang,” tandasnya. (Mg2).

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan