Gedung DPRD KBB yang Sempat Mangkrak, Ditargetkan Selesai Akhir Tahun

NGAMPRAH – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan meminta agar pembangunan gedung DPRD KBB yang baru, di Ngamprah, bisa diselesaikan pada tahun ini.

Seperti diketahui pembangunan gedung DPRD KBB yang desainnya sangat megah dibandingkan gedung DPRD KBB di Padalarang itu mangkrak setahun lebih padahal sudah hampir selesai.

Hengky sendiri sempat memeriksa setiap detail bangunan bagi para wakil rakyat tersebut dari mulai lantai dasar hingga lantai atas. Secara keseluruhan dirinya cukup puas dengan bangunan yang sudah terbangun.

“Pembangunan gedung DPRD ini harus selesai akhir tahun ini sesuai targetnya,” kata Hengky kepada wartawan, Minggu (6/9).

Hengky mengatakan sudah menginstruksikan ke TAPD guna menyiapkan kebutuhan anggaran penyelesaian pembangunan yang diperkirakan sekitar Rp 40 miliar sampai Rp 50 miliar lagi di APBD Perubahan.

Namun Hengky tetap meminta bantuan ke Pemprov Jabar melalui gubernur untuk menurunkan anggaran lantaran terbatasnya anggaran yang dimilik Pemda KBB.

“Karena masih pandemi Covid-19 anggaran di APBD terbatas, tapi kita upayakan untuk dialokasikan. Sambil juga menunggu adanya bantuan dari Pemprov Jabar,” imbuhnya.

Asisten Daerah Bidang Ekonomi dan Pembangunan Pemda KBB Maman Sulaeman mengakui jika pembiayaan tahun jamak pembangunan gedung DPRD KBB akhir tahun 2021 berakhir.

“Gedung DPRD ini berdasarkan rencana awal butuh biaya Rp 142 miliar dan tahun ini selesai. Makanya anggaran untuk menyelesaikan sisa pekerjaan terus diupayakan dari APBD perubahan dan bantuan gubernur,” ujarnya. (mg6)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan