Generasi Muda Tak Bergantung pada Narkoba, Begini Harapan Ngatiyana

CIMAHI – Pelaksana Tugas (Plt.) Wali Kota Cimahi, Ngatiyana dengan Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Cimahi, dan Forkopimda mengikuti acara peringatan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) Tahun 2021 secara virtual yang diselengarakan serentak di seluruh Indonesia. Kegiatan ini diadakan di Gedung Aula A Pemkot Cimahi, Senin (28/6).

Peringatan HANI ditetapkan pada tanggal 26 Juni, tahun ini peringatan tersebut mengusung tema “Perang Melawan Narkoba (War on Drugs) di Era Pandemi Covid-19 Menuju Indonesia Bersih Narkoba (Bersinar)”.

Di mana tema tersebut mengajak kepada masyarakat terutama kaum milineal di rentan usia 15 hingga 35 tahun.

“Hari ini kebetulan pelaksanaan Hari Narkotika Nasional yang dilaksanakan di Pemerintah Kota Cimahi dengan BNN Kota Cimahi. Yang mana lebih mengedepankan kaum milenilal kita ajak turut serta berlangsung dalam penegakan atau pemberantasan peredaran narkotika,” kata Ngatiyana, Senin (28/6).

Ngatiyana memaparkan, kaum milenilal memiliki masa depan yang baik untuk kalangan kaum muda. Karena mereka diberikan kepercayaan untuk memberantasan dalam narkotika seperti tidak bergantung pada narkoba.

“Saya yakin masa depan bangsa ini juga termasuk khususnya di Kota Cimahi anak mudanya terjaga, selalu sehat, dan tidak terlalu berpengaruh yang lain dalam beredar,” ungkapnya.

Ia juga menuturkan, pada Minggu (27/6) kemarin tiap Kelurahan di Kota Cimahi telah mengadakan kegiatan yang bersifat lomba sebagai peringatan Hari Raya Anti Narkotika Internasional dalam mengurangi dan memberantas narkotika.

Alhamdulillah kita sayembarakan untuk memotivasi kepada anak-anak muda sehingga kita ikut untuk memberantaskan narkotika,” ungkapnya.

“Selamat Hari Anti Narkotika Internasional mudah-mudahan khusus Kota Cimahi bebas atau minimal kurangi dari volume yang setelah terjadi,” tutupnya. (Mg5)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan