Dibandrol Rp 1 Jutaan, Tiga Produk Baru Samsung Punya Fitur Android Go

BANDUNG – Mengusung istilah Istilah Android Go, Samsung mengeluarkan tiga produk  dengan harga sangat terjangkau. Namun, memiliki beragam fitur kekinian.

’’Ini bisa menjadi alternatif menarik bagi konsumen entry level untuk tetap bisa mengakses teknologi kekinian seperti streaming YouTube, chatting maupun browsing berita,’’kata Irfan Rinaldi, Product Marketing Manager, Samsung Electronics Indonesia.

Dia menuturkan, Android Go memang dirancang untuk bisa dijalankan pada smartphone pemula dengan spesifikasi paling standar. Rata-rata, smartphone yang menjalankan Android Go hanya memiliki kapasitas RAM 1 GB.

Meski ringan, nyatanya juga memiliki keuntungan. Mulai dari tidak terlalu banyak mengutilisasi hardware, memberikan ruang lebih besar untuk smartphone dengan memori internal kecil, lebih irit baterai, hingga konsumsi data yang lebih hemat.

Selain itu, Android Go juga mampu membuka aplikasi dengan lebih lancar, bahkan 15% lebih cepat dibanding smartphone yang menggunakan platform Android biasa.

’’Hal ini dimungkinkan karena adanya memori ekstra untuk menjalankan lebih dari satu aplikasi secara bersamaan,’’kata dia.

Samsung Galaxy A01 Core. Samsung Galaxy A01 Core memiliki kapasitas RAM 1GB dan ROM 16GB. Namun ada juga yang terbaru dengan RAM 2GB dan ROM 32GB.  Smartphone ini diperkuat dengan prosesor MediaTek MT6739.

Beberapa aplikasi diantaranya YouTube Go, Google Go, dan Camera Go, adalah sederet fitur aplikasi yang sengaja ditanamkan di tiga produk smartphone itu.

YouTube Go, bisa mengatur data agar tahu berapa banyak kuota yang digunakan untuk menonton video, Google Go dapat menghemat hingga 40% data dan didukung bisa membacakan isi halaman situs yang dibuka lewat audio.

Sedangkan aplikasi Camera Go memiliki kemampuan foto “portrait”, yang bisa memberikan efek buram (bokeh) di sekeliling objek atau wajah ala ponsel kekinian.

’’Camera Go juga menawarkan fitur unik yang dapat memantau sisa kapasitas penyimpanan saat digunakan untuk mengambil gambar,’’ujar dia.

Selain itu, Aplikasi lainnya adalah Assistant Go yang bisa melakukan panggilan melalui perintah suara. Sedangkan, aplikasi Gallery Go menawarkan akses ke katalog foto secara offline.

Gallery Go mampu menyusun aneka gambar ke dalam berbagai kategori berbedaTidak hanya untuk mengorganisir foto, Gallery Go juga dibekali dengan fitur editing, tweaking otomatis, dan beberapa filter untuk mengubah gambar sesuai selera.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan