SOREANG – Sesuai dengan program kerja pemerintah Kabupaten Bandung, untuk meningkatkan pembangunan yang maju, mandiri dan berdaya saing. Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Pemukiman dan Pertanahan ( Disperkimtan) Kabupaten Bandung terus melaksanakan program kerja reguler tahun 2019.
Kepala Disperkimtan Kabupaten Bandung Erwin Rinaldi mengatakan program leguler pada tahun 2019 ini diantaranya perbaikan rumah, inflastruktur, sanitasi air bersih dan penataan lingkungan pemukiman.
Selain itu, kata Erwin penataan ruang terbuka hijaun dengan system tematik juga terus dilakukan. Hal itu, sesuai dengan program Bupati Bandung dalam penataan lingkungan publik.
“Untuk program penataan ruang terbuka hijau, tahun ini kita fokus pada alun-alun. semangatnya sama dengan Gubernur Jabar, Ridwan Kamil. Bahwa di daerah-daerah itu taman harus difungsikan karena merupakan ruang publik,” Jelas Erwin kepada Jabar Ekspres saat ditemui di ruang kerjanya di Soreang, kemarin (14/6).
Menurutnya, untuk program penataan alun alun, beberapa sudah ada yang di revitalisasi. Apalagi tahun Sekarang mendapat dukungan dari Provinsi Jabar.
“Tahun ini, kami akan merevitalisasi Alun-Alun Soreang dan Cicalengka. DED sudah kami siapkan, jadi tidak dari nol lagi. Bantuannya Rp 15 Miliar untuk 2 alun-alun,” katanya
Erwin menjelaskan, walau banyak usulan dari setiap Kecamatan. Tapi, untuk tahun ini pihaknya fokus ke alun-alun yang punya historis dulu, yaitu Soreang dan Cicalengka. Perencanaan awal sudah 10-11 alun-alun. Gayung bersambut, sudah siapkan DED, kemudian turun program dari provinsi.
“Tahun ini mulai pembangunan, Karena namanya ruang publik jadi banyak kepala (pemikiran) sehingga beda-beda keinginan. tapi sebisa mungkin sebanyak-banyaknya masukan sebagaimana fungsi yang diusulkan masyarakat kami akomodir,” akunya