CIMAHI— Seorang remaja bernama Ramdhan Rianto,21, warga, Kampung Cibeber, RT 09 RW 04, Kelurahan Cibeber, Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi tewas akibat tertabrak kendaraan roda empat di Jalan Tol Purbaleunyi, KM 125, Kota Cimahi, Selasa (12/2).
Kapolsek Cimahi Selatan, AKP Sutarman mengungkapkan, peristiwa kecelakaan yang menimpa Ramdan terjadi sekitar pukul 10.25 WIB itu. Saat itu, lanjutnya, korban sedang menyebrang jalan dari arah selatan menuju arah utara, kemudian pada saat di tengah badan jalan tertabrak oleh kendaraan roda empat yang pengemudinya hingga saat ini belum diketahui identitasnya.
”Berdasarkan keterangan saksi, sebelum kejadian, korban berdiri di pinggir jalan tol yang lokasinya tidak jauh dari bawah jembatan. Jadi bukan bunuh diri seperti yang ramai beredar, tapi lakalantas korban tabrak lari. Kami sudah cek CCTV di Jasa Marga Pasteur,” ungkap Sutraman, saat dihubungi melalui sambungan telepon, Selasa (12/2).
Disinggung terkait korban bisa masuk tol tanpa menggunakan kendaraan, Sutarman mengatakan, korban mengalami gangguan jiwa dan hal itu diketahui berdasarkan keterangan pihak keluarga.
”Korban sudah diketahui identitasnya dia penduduk setempat di Cibeber dan yang bersangkutan mengalami gangguan kejiwaan temporer,” katanya.
Dia mengaku, untuk pengendara mobil yang menabrak korban, pihaknya masih melakukan penyelidikan dan akan berkoordinasi dengan Anggota Unit Lakalantas Polres Cimahi dan pihak dari Jasa Marga.
”Kami juga sudah melakukan pengcekan CCTV di Jasa Marga Pasteur namun hasil nihil kerena TKP tidak terpantau CCTV,” pungkasnya. (ziz)