Natal, Penumpang Kereta Api Hanya Naik Dua Persen

Sedangkan pada Senin (24/12) sampai akhir shift-3, jumlah kendaraan ke arah Jakarta rata-rata mencapai 940 unit per jam. “Arus lalin pada hari ini memang mengalami peningkatan dibandingkan kemarin,” ujar Suyitno, kemarin (25/12).

Sementara itu, dibandingkan tahun lalu pada waktu yang sama, jumlah kendaraan pada tahun ini mengalami kenaikan. Untuk kendaraan ke arah Jakarta, naik 8,14 persen dan kendaraan ke arah Jawa naik 7,78 persen. Sedangkan, total kendaraan naik 8,14 persen. “Gardu yang dibuka masing-masing ada delapan, baik untuk entry maupun exit,’’ kata Suyitno.

Untuk menghindari antrean yang lama di loket pembayaran, para pengguna tol pun diimbau untuk mengecek saldo sebelum masuk tol dan memastikan saldonya cukup. Selain itu, para pengendara juga diimbau untuk waspada dan hati-hati, terutama dalam kondisi cuaca yang tidak menentu seperti sekarang.

Sementara itu, Wakapolda Jabar Brigjen Pol. Drs. Supratman melakukan pengcekan situasi arus lalu lintas di pintu keluar Tol Cileunyi, kemarin (25/12). Menurut dia, hal itu dilakukan untuk memastikan kondisi arus lalu lintas dalam kondisi lancar dan tidak ada hambatan.

Supratman mengatakan, dalam pengecekan tersebut, langsung memantau pergerakan arus lalu lintas di exit Tol Cileunyi serta beberapa titik lalu lintas melalui CCTV.

Dia juga mengingatkan seluruh personel yang bertugas agar memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat serta senantiasa menjaga kondisi fisik dan kesehatan, karena Pengamanan Natal 2018 dan Tahun Baru 2019 dilaksanakan dalam waktu yang cukup panjang, selama 12 hari.

”Kewaspadaan dan kehati-hatian personel yang maksimal saat melaksanakan tugas juga menjadi perhatian dan juga dituntut sikap proaktif, antisipasi dan peka,” ungkap Supratman saat ditemui di lokasi.

Selain melakukan peninjauan arus lalu lintas, Supratman sempat melakukan pemantauan ke sejumlah gereja di Kota Bandung dan Cimahi.

Di Gereja Gereja ST Laurentius disambut Pendeta Boghartz dan Pendeta Thomas, Kota Bandung, yang melaksanakan kebaktian perayaan Natal 2018  sebanyak 250 jamaah.

Supratman juga mengunjungi beberapa gereja di Kota Cimahi dalam rangka mengecek personel yang sedang melaksanakan Pengamanan Ops Lilin Lodaya, diantaranya, Gereja St. Ignatius dan Gereja Kristen Indinesia.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan