Jelang Natal Harga Sembako Stabil

CIMAHI – Jelang perayaan Natal dan Tahun Baru, sejumlah harga kebutuhan bahan pokok di pasar tradisional Kota Cimahi relatif masih stabil. Dinas Perdagangan Koperasi UMKM Perindustrian (Disdagkoperin) bahkan memperkirakan, stok bahan pokok mencukupi hingga beberapa bulan ke depan.

Berdasarkan data perkembangan harga bahan pangan pokok yang dikutip dari http://uptpasar.cimahikota.go.id, harga bahan pokok di beberapa pasar tradisional juga cenderung masih tabil.

Beras medium dan premium masih dijual berkisar antara Rp10.500 hingga Rp12.000/kg tergantung kualitas, daging sapi Rp110.000/kg serta daging ayam Rp36.000/kg. Kemudian bawang merah Rp28.000 dan bawang putih Rp22.000/kg serta cabal merah Rp 35.000/kg.

Enung, 46, salah seorang pedagang daging ayam di Pasar Atas memprediksi kenaikan harga baru akan terjadi beberapa hari jelang perayaan Natal. Saat ini, kata dia, pasokan daging ayam relatif cukup banyak dan lancar sehingga para pedagang rata-rata menjual dengan harga Rp35.000/kg.

”Biasanya dua atau empat hari jelang Natal, harga daging ayam naik. Tapi kenaikannya juga engga bakal terlalu tinggi, nggak seperti jelang Lebaran,” katanya, Kamis (6/12).

Menurut Enung melimpahnya stok daging ayam di Pasar Atas juga dipengaruhi sepinya pembeli lantaran para pedagang baru pindah menempati kios relokasi, ”Biasa kalau pindah tempat, suka sepi. Tapi setelah satu bulan, baru ramai lagi,” bebernya.

Sementara itu, Kasi Perdagangan Disdagkoperin Kota Cimahi, Agus Irwan mengungkapkan, petugas dinas telah memantau stok kebutuhan pokok ke distributor. Hasilnya, dia menyatakan, stoknya cukup melimpah.

”Jadi, masyarakat juga tidak perlu cemas kehabisan stok bahan pokok, cukup membeli sewajarnya saja,” katanya, saat dihubungi, Kamis (6/12).

Meski begitu, pihaknya berharap masyarakat tidak melakukan aksi borong kebutuhan pokok untuk memenuhi kebutuhan Natal dan Tahun Baru. Sebab, hal itu bisa memicu kekhawatiran konsumen lainnya.

”Tetapi jika melihat melimpahnya stok, kenaikannya diperkirakan tak terlalu signifikan. Harga-harga juga saat ini masih relatif normal,” pungkasnya. (ziz/yan)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan