Wanggai, Gol ke 800

BANDUNG – Persib Bandung akhirnya berhasil membawa tiga angka saat tandang ke PS Tira pada lanjutan Liga 1 di Stadion Sultan Agung Bantul, kemarin malam (30/7). Dengan skor akhir 2-3 untuk kemenangan Persib Bandung.

Pada pertandingan pekan 19 ini dua kesebelasan bermain saling serang, dominasi Maung Bandung pada ballposesion lebih besar 58 persen, sementara PS Tira 42 persen.

PS-Tira-v-Persib
GUNTUR AGA TIRTANA/JPG/JABAR EKSPRES
DIADANG KIPER: Pemain Persib Bandung Jonathan Bauman berduel dengan kiper PS Tira Syahrul Trisna dalam pertandingan Liga 1, di Stadion Sultan Agung, Bantul, Daerah istimewa Jogjakarta, kemarin (30/7). Dalam pertandingan semalam Persib berhasil mencuri poin dengan skor tipis 2-3.

Sayangnya Persib justru kalah lebih dahulu melalui gol Wawan Febrianto pada menit 42. Namun, sesaat sebelum babak pertama berakhir, Patrich Wanggai mencetak gol debutnya untuk Persib sekaligus menyamakan akor menjadi 1-1.

Gol Patrich ini pun menjadi dilansir laman resmi twitter Persib, disebut-sebut gol ke 800 Persib di Liga Indonesia.

Jalannya pertandingan memang terbilang seru, saling jual serangan sejak menit pertama. Tuan rumah langsung menggebrak melalui sepakan Aleksandar Rakic. Namun, bola masih melenceng. Tak lama berselang, Persib membalas melalui Patrich. Usaha Patrich masih belum maksimal.

Di menit ke-11, Rakic kembali dapat peluang. Tapi, sepakannya di dalam kotak jauh melenceng ke sisi kiri gawang M. Natshir. Maung Bandung juga mengancam di menit ke-14. Jonathan Bauman dijatuhkan kiper Syahrul Fadil di dalam kotak, tapi wasit meyakini itu bukan pelanggaran.

Permainan agresif diperagakan PS Tira untuk meredam kecepatan para pemain Persib. Roni Sugeng menjadi pemain pertama yang diganjar kartu kuning di laga ini usai melanggar Dedi Kusnandar pada menit 16. Sepakan Inkyun dari tendangan bebas masih bisa diamankan Syahrul.

Ahmad Nufiandani memberikan ancaman. Namun sambarannya di dalam kotak penalti membentur mistar gawang. Laga pun masih berlangsung dengan ketat.

Gol pertama di laga ini terjadi di menit ke-42. Umpan silang Wawan di sisi kiri sulit dibuang Natshir sehingga terbawa masuk ke dalam gawang.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan