Jamin Kondisi Jalan dan PJU Baik

SOREANG – Untuk memperlancar arus mudik nanti Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat tengah gencar memperbaiki kondisi jalan yang dijadikan jalur mudik di Kabupaten Bandung.

Kadis PUPR Agus Nuria mengatakan, perbaikan akan dilakukan diberbagai titik termasuk jalan-jalan alternatif yang akan dijadikan jalur mudik. Bahkan, pihaknya juga akan menambah Penerangan Jalan Umum (PJU) dan rambu lalu lintas.

Agus menyebutkan, untuk jumlah PJU di jalur mudik dan parawisata di Kabupaten Bandung berjumlah 2.688 buah dan sekitar 677 buah ada di jalur mudik Cileunyi-Nagreg.

’’ Jadi kita akan lakukan pemeriksaan lampu PJU yang mati akandi ganti dan untuk perbaikan jalan arus mudik sedang dilakukan dan dipastikan akan selesai pada H-7,”jelas Agus ketika ditemui kemarin (23/1).

Dia mengaku, untuk rencana ini pihaknya sudah melakukan sidak jalur bersama Polres Bandung dan Dishub. Sekaligus melakukan pemantauan kondisi jalan ke jalur mudik Ibun kamojang.

Menurutnya, kerusakan jalan terjadi di sejumlah titik yang ada di jalur mudik. perbaikan jalan dan PJU akan selesai sebelum jalur mudik di Kabupaten Bandung digunakan.

“Minggu ini kita laksanakan perbaikan. Termasuk PJU, tim di lapangkan sudah melakukan perbaikan. Ada 26 titik yang perlu dilakukan penanganan. Ada penambahan, di Jalur Cijapati sekitar 22,” ungkapnya.

Sementara itu Kadishub Kabupaten Bandung Teddy Kusdiana mengatakan, perbaikan juga akan dilakukan dengan memebrikan penambahan rambu-rambu lalu lintas di jalur mudik.

Dia memaparkan, berdasarkan arahan dari Polres Bandung di Kilometer (Km) 151 gate Gedebage dibuka, banyak persimpangan yang harus dibuatkan rambu-rambu dan petunjuk jurusan. Sebab, banyak kendaraan yang tidak tahu jika pintu tol itu di buka.

“Banyak rambu-rambu yang perlu kita lengkapi. Cijapati, Nagreg juga sudah lengkap, tinggal di jalur menuju jalur alternatif,” pungkas dia (rus/yan)

Tinggalkan Balasan