BNN Cegah Pilot Mabuk

BANDUNG – Badan Narkotika Nasional (BNN) bersama Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Jawa Barat melaksanakan tes Urin terhadap dua maskapai penerbangan domestik dan Internasional di Lanud Husein Sastranegara, Kota Bandung kemarin (21/12). Tes tersebut dilakukan sebagai antisipasi kemungkinan pilot mabuk membawa penumpang jelang liburan Natal dan Tahun Baru.
Kepala Bidang transportasi Udara Dishub Provisi Jawa Barat Nining Yulistiani, mengatakan dilakukan terhadap empat pesawat dari dua maskapai penerbangan. Dua pesawat Lion air dan dua Air Asia.
”Mereka dari dua penerbangan internasional yakni Malaysia dan Singapura. Untuk penerbangan domestik, Denpasar dan Medan,” kata Nining usai tes urine, kemarin.
Tes urine ini sebagai tindak lanjut instruksi Presiden Joko Widodo untuk dilakukan operasi gabungan terkait persiapan penyelenggaran angkutan untuk pelayanan angkutan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2018.
”Ini merupakan tindaklanjut dari instruksi tersebut, dan ini tindakan preventif dari kami untuk memberikan pelayanan yang maksimal kepada penumpang pengguna angkutan udara,” urainya.
Menurut dia, tes urin itu juga lanjutan dari pemeriksaan yang sama terhadap para sopir di Terminal Leuwipanjang, berapa waktu lalu. ”Yang di Husein ini kita lakukan adalah pertama kali digelar di Indonesia. Diharapkan ini bisa memberikan pelayanan yang maksimal dengan adanya tes urine ini kepada penumpang,” ungkap Nining.
Nining menjelaskan, pemeriksaan urin ini dilakukan secara acak, dari waktu dan tempat kepada awak maskapai penerbangan termasuk penumpang. Lanjut Nining, tidak hanya kepada pengguna kendaran udara, tapi tes ini dilakukan juga untuk angkutan darat dan laut.
Sementara itu Kepala BNN Jabar Brigjen Pol Rusnadi mengatakan, operasi gabungan ini dilakukan untuk menjamin keselamatan para penumpang dan pilot, dari terindikasi narkoba.
”Tes urine ini untuk keselamatan penumpang. Tes urine ini untuk memantau indikasi pilot maupun co-pilot yang memakai narkoba,” ungkap Rusnadi.
Dia menjelaskan, dari hasil pemeriksaan tes urine terhadap empat kedatangan pesawat, dengan total 32 sampel penumpang dan pilot untuk sementara negatif. ”Hasil sementara masih negatif. Alhamdulillah mudah-mudahan tidak ada, karena ini semua untuk keselamatan penumpang,” ucap Rusnadi.

Tinggalkan Balasan