UM Malang Juara TORABIKA Campus Cup 2017

UM Malang Juara TORABIKA Campus Cup 2017
RAIH JUARA PERTAMA: Para skuad dari Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) saat berfoto bersama usai menjadi tim unggulan dari Jawa Timur, lawan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) dari Jawa Barat.
0 Komentar

Babak National Final ini membuktikan arena kompetisi berjalan sangat ketat dan kualitas pemain dari tim-tim kampus yang berlaga juga layak diperhitungkan. “Sejauh ini kami telah memantau bakat-bakat sepakbola muda yang pantas untuk dibina ke jenjang yang lebih tinggi lagi,” sambungnya.

Imam Hariadi, selaku UKM Sepakbola Universitas Negeri Malang turut menyambut positif komitmen serius Torabika Cappuccino dalam membangkitkan kembali persepakbolaan di kalangan anak muda. Antusias mahasiswa sudah sangat baik menanggapi diadakannya kompetisi ini karena sebagai selain bentuk penyaluran talenta di bidang sepak bola secara positif juga membentuk jiwa-jiwa kompetitif yang mampu bersaing secara sportif.

Semangat untuk membangkitkan persepakbolaan muda Tanah Air yang diprakarsai oleh Torabika ini pun turut  disambut baik oleh Sudarmaji, Director Operasional Akademi Arema FC, di mana Arema FC mendukung penuh Torabika Campus Cup, yang merupakan komitmen serius Torabika dalam mendukung pembinaan bakat anak muda di bidang sepakbola .

Baca Juga:BPJS Ketenagakerjaan Bandung Suci Gelar Sembako Murah dan Donor DarahBurgerkill-Blasting Europe

”Melalui ajang ini, kita berharap dapat menemukan bibit-bibit muda yang berpotensi menjadi bintang sepakbola Indonesia di masa depan dan Arema FC sangat bangga turut menjadi bagian dari lahirnya bakat-bakat muda berbakat Indonesia,” tambahnya.

Beni Wahyudi dan Ahmad Bustomi, perwakilan Pemain Arema FC, yang juga turut hadir untuk mendukung event ini berpesan kepada para pemain muda Indonesia untuk terus berlatih dan jangan menyerah. ”Untuk menjadi pemain professional, kita perlu memanfaatkan event seperti Torabika Campus Cup ini, karena sangat jarang ada turnamen sepakbola level universitas yang dikemas se-profesional ini. Hal ini membantu kita  untuk dapat mempersiapkan mental dalam bermain agar terbiasa untuk berkompetisi secara professional. Ditambah, ini juga bisa menjadi ajang untuk memperlihatkan kemampuan kalian karena adanya talent scouting yang terlibat dalam event ini” ujarnya lagi. (ss/ign)

0 Komentar