HPN, Direktur PLN Kunjungi Pelanggan

jabarekspres.com, JAKARTA – Sebagai wujud apresiasi terhadap pelanggan, jajaran Direksi PLN beserta manajemen PLN mengunjungi beberapa pelanggan di daerah Banten, DKI Jakarta dan Jawa Barat, kemarin (4/9). Hal ini sekaligus menjadi momentum dalam memperingati Hari Pelanggan Nasional (HPN) yang jatuh pada 4 September 2017.

Adapun tema yang diusung PLN untuk hari peringatan ini adalah ”Senyum Benderang Indonesia”. Pelanggan yang dikunjungi di antaranya adalah beberapa pelanggan industri, bisnis, pemerintahan, sosial dan rumah tangga.

Tujuan kunjungan pelanggan ini adalah untuk mendengarkan suara pelanggan, menampung harapan pelanggan terhadap layanan PLN serta mengapresiasi dan memperhatikan masukan dari pelanggan di seluruh Indonesia.

”Dengan mendengarkan pelanggan, maka kita akan tahu apa yang mereka butu­hkan dan kita akan terus me­ningkatkan pelayanan yang lebih baik sebagai bukti nya­ta PLN,” ujar Direktur Utama PLN Sofyan Basir. PLN seba­gai salah satu BUMN terbesar di Indonesia, saat ini memi­liki jumlah pelanggan seba­nyak 66 juta, di mana usaha­nya yang berorientasi pada pelayanan.

”Sudah kewajiban PLN un­tuk menempatkan posisi pe­langgan dalam kedudukan yang tertinggi. Sebab, bagi kami kepuasan pelanggan adalah yang utama. Senyum bahagia pelanggan adalah sukses kami,” tambah Sofyan.

Di Jawa Barat sendiri, mana­jemen PLN Distribusi Jawa Barat dan seluruh Manajer Area mengunjungi beberapa Pelang­gan di Areanya masing-masing. Pelanggan yang dikunjungi misalnya pelanggan Industri di Bina Kayu Lestari, Tasikma­laya, pelanggan sosial di RSUD Al Ihsan Majalaya, pelanggan bisnis di PT Bogor Trade Mall dan pelanggan Rumah Tangga.

Kunjungan PLN ini disambut baik oleh Pelanggan. Eddo Wijaya, Direktur PT Binea Kayone Lestari (Bina Kayu Lestari) di Tasikmalaya me­rasa sangat tersanjung dan terhormat atas kunjungan Direksi PLN ke tempat usa­hanya. Ke depan, Eddo ber­harap layanan dan komuni­kasi dengan dapat terjalin lebih lancar dan baik.

”Keberadaan PLN memper­cepat industri dan menjadi tuan rumah di negeri sendiri. Semoga PLN mampu mening­katkan keandalan dan kesta­bilan daya listrik guna men­dukung proses produksi. Mampu membuat lebih dari satu sumber daya listrik se­bagai cadangan apabila ter­jadi kerusakan” papar Drs R Endang Rasyid, MM, MBA, Presiden Direktur PT. Gunung Garuda, Pelanggan Bekasi.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan