Klaim Lini Depan Mulai Tajam, Persib Temukan Kepercayaan Diri

jabarekspres.com, BANDUNG – Skuad Persib Bandung lebih percaya diri jelang matchday ketiga Liga 1 Indonesia kontra Sriwijaya FC. Bukan cuma karena me­mainkan laga di hadapan pendukungnya sendiri, Pela­tih Persib Djadjang Nurdjaman pun menilai, pasukannya sudah mulai produktif.

Acuannya, rekening gol bisa dibuka pekan lalu ketika Michael Essien dan Atep mem­bobol gawang PS TNI kema­rin.

”Pasti karena pertandingan sebelumnya kita tidak bisa mencetak gol saya rasa ini jadi modal awal walaupun ada evaluasi di belakang kita ke­masukan 2 gol yang ga perlu,” jelas Djadjang, kemarin.

Bahkan pria yang akrab disapa Djanur itu menyebut, timnya bisa lebih membuku­kan gol lebih banyak andai wasit memimpin laga lebih baik. Satu peluang emas yang didapat Essien dihentikan sang pengadil karena diang­gap offside. Gol Achmad Ju­friyanto juga dianulir. Sebab dia dianggap berdiri di bela­kang pemain belakang lawan saat menyambut umpan se­pakan bebas Tony Sucipto.

”Namun itu bisa lebih lagi kalau aja wasit jeli, rekaman Essien tidak offside dan Jupe fifty-fifty, Atep juga ada bunga-bunganya kalau saja dia bisa selesaikan dua peluang,” jelas Janur.

Perlahan ketajaman lini de­pan mulai terasah setelah cuma sanggup bermain imbang dengan Arema FC di laga pembuka. Selain itu kem­balinya duet Febri Hariyadi dan Gian Zola bisa menambah kualitas permainan tim ter­tama urusan penyerangan. Pada laga melawan PS TNI, keduanya absen dan pemain U-23 pengganti masih belum mampu mengimbangi pemain timnas itu.

”Lini depan mulai ada so­lusi. Kehadiran Febri dan Zola diharapkan membantu karena sampai saat ini masih pusing memainkan tiga pe­main U-23 tanpa keduanya,” ungkapnya. (bbs/rie)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan