Aher Beri Sinyal Deddy-Netty

Menurutnya, keramaian dalam pilkada dipastikan tinggi. Tapi, yang terpenting seluruh masyarakat tetap menjaga demokrasi dan tidak melakukan hal-hal negatif.

”Yang penting lebih cerdas memilihnya juga tidak ribut gak gaduh kaya beberapa tempat karena gak ada yang istimewa,” tandasnya.

Di tempat yang sama, Netty Heryawan yang mendapatkan dukungan dari Ahmad Herawan ditanggapinya sebagai hal yang wajar. Baginya, dukungan untuk maju di Pilgub Jabar 2018 merupakan modal terbesar untuk memantapkan diri dalam memperebutkan kursi Jabar 1.

”Kalau saya sebagai istri, selama suami (Ahmad Heryawan, Red) mendukung memberikan akses dan ruang, Alhamdulillah itu satu modal terbesar,” papar Netty kemarin.

Untuk maju menjadi calon gubernur, kata dia, prioritas tidak hanya dukungan dari suami. Yang terpenting, kata dia, keinginan, dukungan dari masyarakat Jabar. ”Termasuk partai yang mengusung,” ucapnya.

”Jadi kalau ada keinginan dari masyarakat, saya katakan Insya Allah (maju, Red), kalau Allah mengizinkan,” sambungnya.

Netty mengakui, sejauh ini dirinya sudah melakukan komunikasi dengan beberapa Parpol. Namun hanya sebatas obrolan santai yang tidak mengarah pada isu pilgub.

”Hubungan saya dengan partai baik. Dengan tokoh dengan politisi juga baik. Itu dalam rangka mengokohkan program,” urainya. (yan/rie)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan