bandungekspres.co.id, BANDUNG – Striker Persib Bandung Tantan, siap tempur meghadapi PSM Makassar pada laga perdana Grup C Piala Presiden 2017 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, hari ini (6/2).
Menurut pemain asal Lembang, Kabupaten Bandung Barat ini, persiapan sekitar satu bulan dirasa sudah cukup untuk menghadapi pertandingan Piala Presiden. Apalagi sebelumnya, Persib juga sempat menggelar laga uji coba.
”Kalau secara persiapan pastinya kita sudah siap untuk menghadapi pertandingan perdana,” kata Tantan, kemarin (5/2).
Pemain berusia 34 tahun ini menambahkan, lawan perdana Persib di turnamen pramusim ini tidak bisa dipandang sebelah mata. Karena mereka kini dihuni pemain berkualitas dan memiliki pengalaman.
Selain itu, beberapa pemainnya sempat berkostum Persib seperti Zulkilfi Syukur dan Ferdinand Sinaga. ”Kalau dengar-dengar komposisi pemainnya sangat bagus dan berpengalaman. Sekarang ada Hamka ada Fedinand, Zulkifli Syukur, pasitinya harus kita waspadai,” tuntas Tantan. (rhn/vpc/rie)