bandungekspres.co.id, ARCAMANIK – Kekompakan masyarakat Kelurahan Cisaranten Endah, Kecamatan Arcamanik, Kota Bandung tidak diragukan lagi. Hal tersebut terlihat saat ratusan warga Cisaranten Endah mengikuti rangkaian Bandungku Bersih yang digagas Harian Bandung Ekspres dan didukung Pemerintah Kota Bandung di halaman Kantor Kelurahan Cisaranten Endah, Kecamatan Arcamanik, Sabtu (29/10).
Dalam kegiatan tersebut, panitia mengadakan berbagai kegiatan. Yakni, gerakan pungut sampah (GPS), senam sehat, lomba karaoke dan lomba membuat makanan non beras.
Sejak pagi, warga langsung melakukan GPS yang dipimpin langsung oleh Lurah Cisaranten Endah Farida Agustini. Usai melaksanakan GPS, para peserta langsung mengikuti kegiatan senam sehat bersama.
Lurah Cisaranten Endah, Farida Agustini mengatakan, kegiatan Bandungku Bersih sangat positif. Dengan kegiatan ini, masyarakat bisa lebih menyadari akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan.
”Dengan membiasakan dirinya menjaga kebersihan, otomatis lingkungan akan menjadi bersih dan jauh dari penyakit,” kata Farida kepada Bandung Ekspres di sela kegiatan.
Senada dengan Farida, Ketua LPM Kelurahan Cisaranten Endah, Harris mengaku, di wilayahnya memang sedang gencar menggalakkan program kebersihan lingkungan. Bahkan, dia bersama lurah dan tim Gober Kelurahan Cisaranten Endah terus menerus menyosialisasikan kepada masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan.
”Dengan adaya kegiatan Bandungku Bersih, akan bisa membantu kami dalam mencapai program tersebut. Di mana terciptanya lingkungan yang bersih dan sehat,” jelas Harris.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Karang Taruna Bhineka Kelurahan Cisaranten Endah, Yana Suryana berharap, kegiatan Bandungku Bersih menjadi agenda rutin tiap tahun. Karena, dengan adanya kegiatan ini, cita-cita Kota Bandung menjadi Bandung Juara bisa tercapai.
”Kegiatan ini selain untuk memotivasi masyarakat untuk menjaga pola bersih, juga akan menjadikan Kota Bandung menjadi kota yang sehat,” pungkasnya. (dn/fik)