Minta GBLA Steril, Pindahkan Laga Persib Kontra Arema

”Ini juga untuk kepentingan nasional. Mohonlah ada pertimbangan dari panitia penyelenggara pertandingan. Da saya ge sami bobotoh Persib (Saya juga sama bobotoh Persib),” ungkapnya.

Kendati demikian dirinya tetap menghormati keputusan dari pemerintah yang memberikan izin untuk Persib bisa menggunakan Stadion GBLA pada pertandingan nanti. ”Keputusan pimpinan patut diapresiasi, kita ikutin lah. Tapi itu dia tadi akan ada kerumitan untuk mempersiapkan semuanya,” kata dia.

Sementara itu, Wali Kota Bandung Ridwan Kamil mengaku kalau dirinya ingin Persib Bandung dan Arema Cronus bermain di Stadion GBLA. ”Saya ingin mainnya di sini karena kan GBLA juga dibangun buat pertandingan Persib,” kata dia.

Menurut pria berkacamata ini, dirinya tentu memberikan izin untuk Persib bisa bermain di GBLA. Namun untuk kepastiannya dirinya akan menanyakan terlebih dahulu kepada manajemen Persib.

”Dari awal juga sudah saya sampaikan pasti ada masalah teknis yang harus disesuaikan. nanti saya akan tanya Pak Umuh dulu, kira-kira maunya seperti apa kalau di sini (GBLA) akan ada penyesuaian dengan persiapan PON,” tambahnya.

Meskipun belum ditentukan akan menggunakan GBLA atau Stadion Jalak Harupat sebagai alternatifnya, dirinya jelas sudah mengizinkan untuk digunakan pertandingan. Tapi dengan konsekuensi ada beberapa area steril yang tidak boleh dilalui oleh bobotoh.

”Ada beberapa area steril yang tidak boleh dilewati untuk persiapan PON. Sebab, alat-alat ini bukan alat acara sederhana, di mana persiapan pemasangan berbagai alat itu seminggu beres tidak, tiga minggu sebelumnya sudah dipasang. Kita tunggu keputusan dari Pak Umuh,” tandasnya. (yan/rie)

 

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan