Asah Taring Maung Bandung

bandungekspres.co.id, MASALAH penyelesaian akhir kembali menjadi pekerjaan rumah bagi Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman, pasalnya pada laga kandang menghadapi Barito Putera tim kebanggaan bobotoh ini belum dapat memaksimalkan banyak peluan menjadi gol.

Pada laga kandang yang digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, kabupaten Bogor, Sabtu (13/8/) lalu tersebut, Atep dan kawan-kawan hanya mampu meraih kemenanga dengan skor 2-0.

Kedua gol yang terjadi pada laga tersebut dicetak melalui kaki Zulham Zamrun dan sundulan Atep, sedangkan peluang melalui tendangan penalti gagal menjadi gol setelah kiper Barito mampu membaca arah bola yang dieksekusi Samsul Arif.

”Tetap saya lihat dari penyelesaian akhir, karena belum sebanding antara dua peluang dengan dua gol yang kita ciptakan banyak banget termasuk penalti itu harus diperbaiki,” kata Djanur.

Setelah menghadapi Barito, tim kebanggaan bobotoh ini langsung mempersiapkan diri untuk menghadapi laga tandang melawan tuan rumah PS TNI di Stadion Pakansari, Minggu (21/8) nanti.

Djanur pun akan kembali fokus mengasah taring Maung Bandung agar kembali runcing di lanjutan TSC A 2016 ini. ”Kita fokus lagi benahi lini depan,” tuntasnya. (voc/asp)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan