bandungekspres.co.id – Ratusan pelayat, dari mulai kerabat hingga sahabat menghadiri pemakaman jenazah mantan pemain dan pelatih Persib, Risnandar Soendoro di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Nagrog, Ujungberung, Kota Bandung, kemarin (4/3). Pemakaman Risnandar diiringi rintik hujan.
Selain keluarga, terlihat hadir rekan seperjuangan sesama pemain Persib dari berbagai angkatan seperti Dedi Sutendi, Eeng Hermawan dan Iwan Sunarya, Ketua PSSI Jawa Barat, Duddy S. Sutandi, General Manager PT Galamedia Bandung Perkasa, H. Yoyo S. Adiredja, Pemimpin Redaksi HU Galamedia, Enton Supriatna Sind. dan puluhan pelayat lainnya.
Duddy mengaku, cukup terkejut dengan kabar duka yang diterimanya terkait kepergian Risnandar Kamis (3/3) sore.
”Buat kami, insan sepak bola Jawa Barat, beliau adalah sosok yang sangat familiar. Sebagian hidupnya diabdikan untuk sepak bola Kota Bandung dan Jawa Barat. Karena itu, kami merasa sangat kehilangan,” kata Duddy seperti dilansir galamedia.news.com.
Meninggalnya mantan pemain Persib era 70-an Risnandar Soendoro menyisakan duka bagi bomber Maung Bandung, Tantan. Menurutnya, sosok Risnandar patut menjadi panutan bagi para pemain sepakbola yang saat ini masih berkiprah.
”Meskipun saya belum pernah dilatih oleh beliau (Risnandar), tetapi saya melihat beliau orangnya berwibawa dan disegani,” ungkapnya di Stadion Sidolig, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung.
Pemain asal Lembang ini turut mengucapkan belasungkawa atas wafatnya Risnandar Soendoro di rumah duka di Jalan Awiligar Raya, Cimenyan, Kabupaten Bandung.
Untuk diketahui, Risnandar merupakan mantan pemain Persib dan Timnas Indonesia era 70-an meninggal dunia pada Kamis (3/3), pukul 17.52 di kediamannya, kawasan Awiligar, Kecamatan Cimenyan, Kabupaten Bandung. Dia menyerah atas sakit lambung akut yang dideritanya. (rie/bbs)