Menuju Grand Prix Marching Band ke-32

Matangkan Latihan

bandungekspres.co.id– Marching Band Sympony Mahardika terus mematangkan kesiapannya dalam rangka menghadapi kejuaraan Grand prix Marching Band ke-32 yang akan di langsungkan di Istora Senayan, 26 dan 27 Desember mendatang. Grup Marching Band asal Kabupaten Bogor ini akan tampil dengan tema Pasundan.

Pelatih Marching Band Sympony Mahardika, Dino Saepudin Maulana mengatakan, latihan rutin yang digelar seminggu dua kali ini untuk memantapkan skill anak didiknya. Sekaligus, menyelaraskan konsep lagu, display, reportoir dengan tema yang akan dibawakan.

”Tampil di kejuaraan memperebutkan piala Presiden ini baru perdana kami lakukan. Dan kami ingin tampil secara maksimal,” sebutnya kepada Radar Bogor (grup Bandung Ekspres), kemarin.

Dalam kejuaraan tersebut, Marching Band Sympony Mahardika akan menurunkan satu unit tim yakni sebanyak 70 orang. Usia mereka sekitar 10 sampai 25 tahun. ”Ada 30 peserta dari berbagai daerah di Indonesia yang akan berlaga di kejuaraan itu. Saya optimistis untuk persoalan mental, mereka sudah sangat siap,” paparnya.

Dalam kejuaraan Grand prix Marching Band nanti, tim Marching Band Yogyakarta dan Kalimantan diprediksi akan menjadi lawan tangguh bagi Tim Kabupaten Bogor. ”Rata-rata tim yang tampil dalam kejuaraan Grand prix Marching Band ke-32 itu, merupakan perwakilan daerah yang diwakili universitas. Namun hal itu tak akan membuat kami gentar,” pungkasnya. (tik/jpnn/fik)

Tinggalkan Balasan