AGNES Monica, penyanyi anggun ini mengisi acara International Day of Peace 2015 ”Indonesia Berani Damai” yang digelar di Balai Kota, Jakarta, kemarin (20/9). Acara ini diselenggarakan oleh the Wahid Institut.
Setiba di Balai Kota, Agnes Mo langsung disambut penggemarnya, tak terkecuali peserta dari berbagai komunitas. Para penggemarnya tak mau kehilangan momen ini, mereka mengabadikan dengan jepretan kamera.
Agnes mengayunkan langkah, dengan sorotan mata itu menuju panggung acara. Ia terlihat anggun. Tubuhnya dibalut long dress berwarna putih tipis. Tampak jelas di dada bagian kanan Agnes, dihiasi bunga mawar merah.
Dalam acara Indonesia Berani Damai, Agnes Mo, sapaan Agnes, akan membacakan I AM Generation of Love. Itu adalah sumpah yang diciptakan sendiri oleh Agnes. I AM Generation of Love adalah manifestasi dari anak muda Indonesia yang akan mengubah dunia menjadi dunia yang lebih damai, dunia yang lebih indah, dan dunia yang penuh dengan cinta dan memaafkan.
Panitia Acara Frinson mengungkapkan, Agnes marasa senang biasa terlibat dalam acara Indonesia Berani Damai. Pasalnya, orangtua Agnes mengidolakan Gus Dur. Penyanyi yang kini dikenal Agnez Mo sempat menyumbangkan suaranya dalam acara tersebut. Padahal, itu sebenarnya tidak ada di dalam rundown acara. Agnes menyanyikan lagu Heal The World. Karena tidak hafal liriknya, perempuan yang akrab disapa Agnez Mo tersebut bernyanyi sembari membaca teks.
Para penonton yang hadir begitu senang melihat penampilan Agnes. Puluhan handphone diangkat para penonton untuk merekam penampilan penyanyi kelahiran 1 Juli 1986 itu. Agnes pun terlihat atraktif. Ia mengajak para penonton untuk bernyanyi. Para penonton menyanyikan bagian reff lagu yang dipopulerkan oleh Michael Jackson itu. ”Sebenarnya enggak ada di rundown untuk nyanyi,” kata Agnes.
Usai menyanyikan Heal The Worl, penonton meminta Agnes untuk menyumbangkan suaranya kembali. ”Lagi..lagi..lagi,” teriak para penonton. Agnes sebenarnya tidak mau bernyanyi lagi. Namun, Direktur the Wahid Insitutite Yenny Wahid meminta agar Agnes menyanyikan lagu Matahariku.