[tie_list type=”minus”] Berkenalan dengan Yura Yunita, si Pemilik Suara Jazzy[/tie_list]
Sejak membawakan lagu Cinta dan Rahasia berduet dengan Glenn Fredly, nama Yura Yunita, 24, semakin melejit. Tidak lama kemudian Yura terdorong untuk menggelar konser tunggal perdananya. Meskipun, dia baru punya satu album dan baru dirilis.
Silvya MU, Coblong.
GADIS manis dan ceria asal Bandung, Jawa Barat, ini tampak bersemangat saat tampil di acara Superlunar di kawasan Dago, Kota Bandung, belum lama ini. Meski manggung saat malam menyapa, Hip Hip Yura—sebutan untuk fans Yura—tetap semangat saat melihat idola mereka di panggung sederhana itu.
Antusias para penonton sangat terlihat di lagu pertama, Balada Sirkus. Seolah mereka terhanyut dalam alunan nada merdu dari mulut Yura. Suara jazzy-nya membuat suasana pertunjukan berdurasi tiga jam tersebut terasa sangat asyik.
Pemilik nama lengkap Yunita Rachman ini tidak hanya pandai menyanyi. Finalis ajang pencarian bakat The Voice Indonesia musim pertama tersebut juga lihai berinteraksi dengan penonton. Mereka ikut serta bernyanyi dengannya. Dia juga tidak ragu menghampiri nyaris satu per satu penonton yang duduk di depan ataupun di belakang.
Ya, Yura memang ingin dikenal sebagai penyanyi yang tidak punya jarak dengan penggemarnya. Setelah turun panggung, dia masih menyempatkan diri melayani penggemarnya untuk berfoto selfie. Atau sekedar ngobrol.
Sebagai penyanyi profesional dan terkenal, dia juga harus siap dengan seabrek kegiatan. Hal itu disadari Yura jauh hari sebelum masyarakat mengenalnya seperti saat ini. ’’Ini menjadi cita-cita saya sejak kecil. Saya mulai bernyanyi sejak SD. Sudah punya minat di dunia musik, makanya minta belajar piano. Apalagi, keluarga saya memang pencinta musik dan seni,’’ tutur dia.
Musisi berkulit sawo matang itu menuturkan, minatnya kepada musik semakin kuat kala beranjak dewasa. Namun, genre jazz yang paling melekat di diri Yura. Sebab, sejak kecil papanya selalu ‘mencekoki’ dia dengan lagu-lagu James Brown dan lagu jazz lain.