Peluang Raih Tiket Perdana

KEMENANGAN yang diraih Kolombia atas Brasil membuat peta persaingan di grup C semakin seru. Jika sebelumnya Brasil yang diprediksi akan menjadi tim pertama yang lolos perempat final, peluang itu sekarang bisa menjadi milik Venezuela. Syaratnya, La Vinotinto-julukan timnas Venezuela harus bisa mengalahkan Peru saat bentrok di Estadio Elias Figueroa pagi ini (tayangan langsung Kompas TV pukul 06.30 WIB).

Tentu, ini bukan pekerjaan yang mudah. Pasalnya, Peru juga bakal ngotot mengejar kemenangan untuk menjaga peluang lolos ke babak delapan besar. Fakta inilah yang harus diwaspadai oleh kubu Venezuela.”Euforia kemenangan atas Kolombia sudah lewat. Sekarang, Anda harus mulai berpikir dengan kepala dingin. Tiga poin di laga perdana tentu sangat positif. Kami berharap bisa mendapatkannya lagi,” kata Alain Baroja, kiper Venezuela kepada Goal.

Rekor pertemuan memang berpihak kepada Venezuela. Dalam dua pertemuan terakhir, Venezuela mampu mengalahkan Peru. Namun, keberadaan bomber Paolo Guerrero perlu mendapat perhatian barisan pertahanan Venezuela. Bomber 31 tahun ini pernah mencetak hat-trick ke gawang Venezuela di Copa America 2011. Saat itu Peru berhasil mengalahkan Venezuela 4-1. Guerrero bakal menjadi tumpuan setelah Jefferson Farfan diragukan bisa tampil. Farfan masih menjalani perawatan karena alergi pada kakinya. Bek kiri Juan Manuel Vargas juga baru saja pulih dari cedera engkel. ”Laga melawan Venezuela sangat berat. Ketika melawan Brasil, mereka (Brasil) membiarkan kami untuk mengembangkan permainan. Venezuela tentu beda. Mereka tak akan membiarkan kami berkembang,” jelasnya. (ren/bas/mio)

Tinggalkan Balasan