MADRID – Real Madrid mendapatkan kabar bagus jelang pertemuan melawan Juventus. Dua pemain utama mereka, Toni Kroos dan Karim Benzema, sudah berlatih dan diperkirakan bisa bermain.
Kroos mendapatkan cedera ketika Madrid bermain imbang 2-2 melawan Valencia akhir pekan lalu. Namun, gelandang asal Jerman itu memberi kabar bahwa cederanya tidaklah parah.
”Terima kasih atas dukungan kalian semua! Saya baru saja melewati pemeriksaan. Jangan khawatir. Mari fokus di laga hari Rabu,” kicau Kroos di akun Twitter pribadinya.
Sementara itu, Benzema sudah absen sejak pertengahan April akibat cedera ligamen lutut. Tanpa kehadirannya, Madrid minim stok ujung tombak murni. Pada laga melawan Juventus pekan lalu, Madrid memulai laga tanpa penyerang murni sampai kemudian Javier Hernandez dimainkan di babak kedua.
Jelang pertemuan melawan Juventus di leg II, Rabu (13/5) atau Kamis (14/5) dinihari WIB, kedua pemain tersebut diperkirakan bisa bermain. Sepert dilansir oleh AS, Kroos maupun Benzema sudah terlihat berlatih dalam sesi yang berlangsung kemarin ini.
Dalam sesi latihan tersebut, pelatih Carlo Ancelotti juga ikut mengajak gelandang muda asal Norwegia, Martin Odegaard.
Madrid kalah 1-2 dalam laga di Juventus Stadium pekan lalu. Kemenangan 1-0 sudah cukup untuk mengantarkan raksasa asal Spanyol tersebut untuk lolos ke final. (roz/krs/mio)