10 Manfaat Kopi untuk Kulit Glowing dan Rambut Berkilau

10 Manfaat Kopi untuk Kulit Glowing dan Rambut Berkilau
Manfaat kopi untuk kulit dan rambut.
0 Komentar

JABAR EKSPRES – Selama ini mungkin kamu lebih mengenal kopi sebagai minuman yang menemani pagi atau waktu santaimu. Aroma khasnya, rasa pahit yang nikmat, serta efek kafeinnya membuat banyak orang jatuh cinta. Tapi, tahukah kamu kalau kopi nggak cuma bermanfaat buat bikin mata melek? Ternyata, di balik butiran kecilnya, kopi menyimpan banyak manfaat luar biasa buat kecantikan kulit dan kesehatan rambut kamu. Yuk, simak 10 manfaat kopi yang bisa bikin kulitmu glowing dan rambutmu berkilau!

10 Manfaat Kopi untuk Kulit Glowing dan Rambut Berkilau:

1. Eksfoliasi Alami yang Lembut untuk Kulit

Kopi bisa kamu gunakan sebagai scrub alami untuk mengangkat sel kulit mati yang menumpuk di wajah maupun tubuh.

Tekstur bubuk kopi yang halus tapi tetap efektif mampu membersihkan pori-pori dari kotoran dan minyak berlebih.

Baca Juga:6 Moisturizer Ramah di Kantong untuk Remaja, Kulit Sehat dan GlowingCara Mencairkan BSU Rp600 Ribu Tahun 2025, Mudah dan Cepat!

Dengan rutin melakukan eksfoliasi menggunakan kopi, kulitmu akan terasa lebih halus, cerah, dan sehat. Selain itu, sirkulasi darah di kulit juga meningkat, membuat wajah terlihat lebih segar dan glowing alami.

2. Mengurangi Tampilan Selulit

Kalau kamu punya masalah dengan selulit, kopi bisa jadi solusi alaminya. Kandungan kafein dalam kopi membantu melebarkan pembuluh darah di bawah kulit sehingga memperlancar aliran darah. Efek ini membuat tampilan selulit berangsur-angsur berkurang.

Selain itu, antioksidan dalam kopi juga berperan memperbaiki warna dan tekstur kulit yang tidak merata akibat selulit. Cukup oleskan scrub kopi secara rutin pada area yang bermasalah, dan kamu akan melihat hasilnya perlahan-lahan.

3. Mengatasi Mata Panda

Lingkaran hitam di bawah mata alias mata panda memang bikin penampilan kurang segar. Untungnya, kopi bisa membantu mengatasinya.

Kafein di dalam kopi bekerja mengurangi penumpukan cairan di bawah mata sekaligus meningkatkan sirkulasi darah.

Kamu cukup membuat masker ampas kopi dan aplikasikan perlahan di bawah mata selama beberapa menit. Hasilnya, mata kamu akan terlihat lebih cerah dan segar.

4. Meredakan Peradangan Kulit

Kopi mengandung senyawa asam klorogenat (CGA) dan melanoidin yang punya sifat antiinflamasi. Kalau kamu punya masalah kulit seperti jerawat, eksim, atau iritasi ringan, masker kopi bisa membantu meredakannya.

0 Komentar