Grebek Kamar Kost di Bojongloa Kidul, Polisi Amankan 2 Orang Pria Diduga Lakukan Pesta Narkoba

JABAR EKSPRES – Kepolisian Resort Besar (Polrestabes) Bandung melalui Tim 2 Prabu Presisi, berhasil mengamankan dua orang pria pada Kamis (9/1) kemarin usai diduga lakukan pesta narkoba di sebuah kamar kost di Jalan Leuwisari, Kecamatan Bojongloa Kidul, Kota Bandung.

Dari penggrebekan pada sekitar pukul 03.00 Wib Kamis dini hari tersebut, tim 2 Prabu Persisi berhasil mengamankan dua orang pria yang diduga sebagai bandar.

Bahkan dari tangan kedua orang pria tersebut, para petugas berhasil mengamankan sejumlah barang bukti berupa sabu, pelastik klip, hingga bong atau alat hisap.

“Penggrebekan tersebut berawal dari laporan masyarakat yang berada di sekitar kamar kostan yang mencurigai sering adanya aktivitas pesta narkoba,” kata Kasubag Humas Polrestabes Bandung AKP Nurindah, Senin, (13/1).

BACA JUGA: Temukan Toko Obat Keras di Rancaekek, Satnarkoba Polresta Bandung Amankan Minuman Keras

Dikatakan Nurindah, setelah pihaknya melakukan penelusuran, benar salah satu kamar kostan di lokasi tersebut tengah digunakan aktivitas pesta narkoba.

“Setelah di gerebek ternyata betul terdapat dua orang terduga pelaku penjual narkoba yang berinisial DT (51) dan MF (34) yang sedang mengkonsumsi sabu (di kamar kostan tersebut),” ungkapnya.

Nurindah mengatakan, pihaknya juga berhasil menemukan kembali sejumlah barang bukti yang disembunyikan disetiap sudut kamar kostan tersebut.

“Barang bukti lainnya berupa satu klip besar warna hitam sabu, 6 klip kecil warna merah sabu, 4 klip sedang warna hitam sabu, alat hisap atau  bong, timbangan dan beberapa klip plastik,” kata dia.

BACA JUGA: Gara-gara Make Narkoba, Pria ini Sebabkan Kecelakaan dan Tewaskan 1 Keluarga

Dengan adanya penemuan sejumlah barang bukti ini, kedua pria yang berhasil diamankan dalam pengrebekan tersebut kini telah diserahkan ke Satres Narkoba untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

“Kedua pelaku saat ini masih menjalani pemeriksaan intensif oleh penyidik Satres Narkoba Polrestabes. Jika ada perkembangan lebih lanjut, kami akan menginformasikan kepada rekan rekan,” pungkasnya.(San)

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan