JABAR EKSPRES – Berikut ini merupakan pembicaraan menarik dalam spoiler One Piece Chapter 1131 yang sedang ramai di kalangan para penggemar.
Dalam One Piece Chapter 1131, petualangan kru Topi Jerami berlanjut di negeri para raksasa, Elbaf. Kali ini, Zoro mendapat tantangan besar yang menambah cerita seru perjalanan mereka.
Di Elbaf, Zoro bukan hanya tersesat, tetapi juga menemukan pedang legendaris dan menghadapi salah satu penguasa paling ditakuti di negeri ini, yaitu Raja Helheim.
Oleh karena itu, simak terus artikel ini sampai tuntas untuk mengikuti pembicaraan menarik dalam spoiler One Piece Chapter 1131.
BACA JUGA: Spoiler One Piece Chapter 1131: Luffy Akan Menghadapi Pemakan Buah Iblis yang Sangat Legendaris!
Luffy Bertemu dengan Pangeran Loki, “Dewa Matahari” dari Elbaf
Pada bagian awal cerita, Luffy diceritakan telah bertemu dengan sosok Pangeran Loki, yang dikenal sebagai “dewa matahari” oleh masyarakat Elbaf. Namun, Loki ternyata memiliki reputasi kelam di tanah raksasa ini.
Karena telah menghabisi raja Elbaf sebelumnya dan memakan buah iblis legendaris, Loki dipenjara dengan rantai agar tidak bebas berkeluyuran. Menariknya, Loki mengaku memiliki kekuatan untuk menghancurkan dunia, tetapi klaim ini menjadi ambigu mengingat sebenarnya Luffy yang kini menguasai kekuatan dewa matahari melalui Buah Iblis Hito Hito no Mi Model Nika.
Pertemuan ini memberi sinyal adanya duel epik antara Luffy dan Loki yang akan membuktikan siapa “dewa matahari” sejati.
Zoro dalam Misi Penyelamatan Teman-Temannya
Setelah Luffy bertemu Loki, muncul masalah baru di kelompok Topi Jerami. Chopper, Usopp, dan Nami diculik oleh raksasa Elbaf karena mereka dianggap sebagai pendatang ilegal. Mengetahui ini, Zoro bertekad untuk menyelamatkan teman-temannya, tetapi Sanji mencoba mencegah Zoro yang terkenal sering tersesat.
Saat mereka berdebat, ketiganya sudah dibawa ke penjara wilayah Helheim, sebuah tempat khusus untuk para tahanan paling berbahaya di Elbaf. Hal ini membuat Zoro harus turun tangan untuk membebaskan teman-temannya.
Pertarungan Zoro dengan Raja Neraka, “Hell” Penguasa Helheim
Di Helheim, Zoro berhadapan dengan Hell, raksasa yang sangat ditakuti dan dikenal sebagai “Raja Neraka.” Hell adalah kepala penjara dan memiliki reputasi kejam serta tak kenal ampun.