JABAR EKSPRES – Pasangan Calon (Paslon) Arfi Rafnialdi – Yena Iskandar Ma’soem menjanjikan kemudahan bagi pelaku usaha. Itu disampaikan saat berdiskusi di Graha Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Kota Bandung, Senin (28/10).
Arfi mengungkapkan, pihaknya sudah kali ketiga datang dan berdiskusi dengan Kadin. Tentunya membahas seputar iklim bisnis dan industri di Kota Bandung. Ia ingin antara pemerintah daerah dan Kadin bisa berkolaborasi yang baik untuk memberikan solusi masalah di Bandung. Salah satunya soal pengangguran.
Arfi melanjutkan, salah satu komitmen yang ditawarkan jika berkesempatan memimpin Bandung adalah terkait kemudahan iklim usaha. Itu juga bagian dari aspirasi yang diserap dari para pelaku usaha. “Komitmen kami adalah beri kemudahan izin bagi usaha baru. Jadi berapa tarifnya saratnya apa hingga kapan jadinya harus jelas,” tuturnya.
Bagi Arfi, reformasi birokrasi khususnya dalam hal perizinan usaha bakal mendukung iklim usaha. Itu akan memacu pertumbuhan usaha baru di Kota Bandung.
Aspirasi lain yang diserap dengan pihak Kadin adalah terkait besaran pajak. Namun posisinya kebijakan itu ada di tangan pemerintah pusat.
Secara prinsip, Arfi menegaskan komitmennya dalam mendukung kemudahan bagi pelaku usaha di Kota Bandung. Dengan harapan, pihak pengusaha juga berperan untuk menuntaskan salah satu masalah kota, yakni soal pengangguran. “Jadi dunia usaha juga turut bantu pemerintah kikis pengangguran,” cetusnya.
Calon Wakil Wali Kota Yena Iskandar Ma’soem menambahkan, hadirnya pelaku usaha ini mestinya juga memiliki peran postif terhadap pembangunan daerah. Artinya aspriasi terkait kemudahan dalam perizinan usaha itu patut didukung. “Pemikiran saya sederhana, pengusaha butuh kemudahan izin. Itu dipermudah, mereka kan juga bantu tekan pengangguran,” cetusnya.
Ditambah, hadirnya geliat usaha baru di Kota Bandung juga bakal menambah pendapatan daerah. Naiknya pendapatan itu juga untuk kesejahteraan masyarakat.(son)