Polresta Bandung Pastikan Keamanan Surat Suara Pilkada Serentak 2024

JABAR EKSPRES – Dalam rangka memastikan kelancaran Pilkada serentak 2024, Polresta Bandung bersama KPU Kabupaten Bandung dan Bawaslu melaksanakan monitoring produksi surat suara di Jalan Rancaekek, Sawah Dadap, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, Kamis (10/10).

Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai instansi, termasuk KPU RI, Plh Kasat Pam Obvit Iptu Agus, Kanit I Bid Politik, Pasi Intel Kodim 0624/Kabupaten Bandung, Kakesbangpol, dan Kejaksaan Bale Bandung.

Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo, menyampaikan bahwa pengawasan ini merupakan salah satu tahapan penting demi menjaga keamanan dan kelancaran pemilu.

BACA JUGA: Fadillah Arbi Aditama Siap Tampil Impresif di JuniorGP MotorLand Aragon 2024

“KPU dan pihak terkait melakukan pengawasan ketat terhadap proses pencetakan surat suara. Proses ini mencakup pencetakan, penghitungan jumlah, serta kualitas surat suara yang diproduksi,” jelasnya, di Soreang, Jumat (11/10).

Menurut Kusworo, keamanan surat suara adalah prioritas utama, sehingga berbagai upaya dilakukan untuk memastikan keaslian setiap surat suara.

Selain memastikan kualitas, surat suara yang diproduksi juga dilengkapi dengan pengamanan khusus seperti watermark dan tanda-tanda lainnya untuk mencegah pemalsuan.

BACA JUGA: Kolaborasi Komunitas Sosial Bakal Bikin 500 Santri Dhuafa Bahagia Lewat Acara Santriversary

“Setelah surat suara selesai diproduksi, mereka akan didistribusikan ke berbagai wilayah sesuai dengan kebutuhan Pilkada,” ujar Kusworo.

Ia juga menegaskan bahwa distribusi surat suara ini akan diawasi secara ketat.

“Proses distribusi juga diawasi untuk memastikan surat suara sampai di tujuan tepat waktu dan dalam kondisi baik,” jelasnya.

BACA JUGA: Tenggelam Saat Mancing di Kawasan GBLA, Dua Pria Ditemukan Tak Bernyawa

Lebih lanjut, Kusworo menambahkan monitoring ini dilakukan untuk memastikan pesanan surat suara sudah sesuai dengan yang diminta oleh KPU Kabupaten Bandung.

“Monitoring ini juga untuk memastikan jadwal penjemputan surat suara untuk pemilihan Bupati dan Wakil Bupati di wilayah Kabupaten Bandung,” tutupnya.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan