Cara Cek Data Non ASN di Situs Resmi BKN 2024

JABAR EKSPRES – Cara cek data non ASN di situs resmi BKN tahun 2024 bisa Anda temukan disini.

Pendaftaran Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2024 telah dimulai sejak 1 Oktober 2024.

Baca juga : Pendaftaran Seleksi PPPK 2024 Resmi Dibuka, ini Link dan Cara Daftarnya

Salah satu syarat bagi pelamar PPPK 2024 adalah status sebagai tenaga non-ASN yang datanya telah terdaftar di Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Berikut panduan lengkap cara cek data non-ASN di situs resmi BKN dan proses pendaftaran PPPK 2024.

Cara Cek Data Pegawai Non ASN 2024

Berdasarkan Surat Plt. Kepala BKN Nomor 6610/B-KS.04.01/SD/K/2024, ada beberapa golongan prioritas dalam seleksi PPPK 2024, antara lain:

  1. Pelamar Prioritas Guru** dan D-IV Bidan Pendidik Tahun 2023.
  2. Eks Tenaga Honorer Kategori II (THK-II).
  3. Tenaga non-ASN yang tercatat dalam database BKN.
  4. Tenaga non-ASN aktif di instansi pemerintah (termasuk lulusan PPG untuk formasi Guru).

Untuk mengecek apakah Anda terdaftar sebagai tenaga non-ASN di BKN, berikut langkah-langkahnya:

1. Buka link: (https://helpdesk-sscasn.bkn.go.id/cek_pegawai_non_asn).

2. Masukkan data diri, termasuk:

– Nama lengkap,

– Nomor Induk Kependudukan (NIK),

– Tempat lahir, dan

– Tanggal lahir.

3. Isi kode CAPTCHA.

4. Klik ‘Submit’ dan tunggu hasilnya.

Persyaratan Dokumen untuk Pendaftaran PPPK 2024

Pendaftaran PPPK 2024 berlangsung dalam dua periode:

  • Periode 1: 1-20 Oktober 2024, diperuntukkan bagi pelamar prioritas seperti Guru, Bidan Pendidik 2023, Eks THK-II, dan tenaga non-ASN yang terdaftar di database BKN.
  • Periode 2: 17 November hingga 31 Desember 2024, untuk tenaga non-ASN aktif di instansi pemerintah, termasuk lulusan PPG.

Untuk mendaftar PPPK 2024, berikut dokumen yang diperlukan:

  • Kartu Keluarga (KK),
  • Kartu Tanda Penduduk (KTP),
  • Ijazah dan transkrip nilai,
  • Pas foto dan swafoto,
  • Dokumen lain sesuai persyaratan instansi.

Baca juga : Link PDF Hasil Sanggah Administrasi CPNS Kemenkumham 2024

Cara Daftar PPPK 2024

Berikut panduan pendaftaran PPPK melalui situs SSCASN BKN:

  1. Akses situs (https://sscasn.bkn.go.id/).
  2. Buat akun SSCASN dengan NIK yang sesuai KTP.
  3. Login dengan NIK dan password.
  4. Lengkapi data diri, pilih jenis seleksi, formasi, dan instansi yang dilamar.
  5. Unggah dokumen persyaratan sesuai instansi.
  6. Cetak Kartu Pendaftaran sebagai bukti selesai mendaftar.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan